HUT ke-76 Koperasi dan ke-7 UMKM di Aceh Barat, Pidie Raih Juara III Koperasi Berprestasi

SIGLI | ACEHHERALD.com – Mewakili Pj Bupati Pidie, Kepala Dinas Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (Disperdagkop UKM), Cut Afrianidar, S.H. M.Si., menghadiri Perayaan HUT ke-76 dan HUT ke-7 UMKM di gedung Olahraga Meulaboh, Aceh Barat. Pada acara yang berlangsung Hari Minggu 20 sampai Selasa 22 Agustus 2023 tersebut, juga diumumkan Koperasi Berprestasi se-Aceh. “Alhamdulillah … Read more

Iklan Baris

Lensa Warga

SIGLI | ACEHHERALD.com – Mewakili Pj Bupati Pidie, Kepala Dinas Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (Disperdagkop UKM), Cut Afrianidar, S.H. M.Si., menghadiri Perayaan HUT ke-76 dan HUT ke-7 UMKM di gedung Olahraga Meulaboh, Aceh Barat.

Pada acara yang berlangsung Hari Minggu 20 sampai Selasa 22 Agustus 2023 tersebut, juga diumumkan Koperasi Berprestasi se-Aceh.

“Alhamdulillah Koperasi Konsumen Tungkop Bersatu Kecamatan Indrajaya, Pidie, mendapatkan juara III Koperasi Berprestasi se-Aceh tahun 2023 untuk Katagori Koperasi Produsen. Penghargaan ini diserahkan oleh Pj Gubernur Aceh, bapak Achmad Marzuki”, ucap Kadis, Minggu (20/08/2023).

Ia ungkapkan, dengan kerja keras selama ini antara pihak Koperasi bersama pendamping Koperasi Disperdagkop UKM Pidie, yang juga terus berbenah sehingga membuahkan hasil dengan perolehan penghargaan pada hari ini.

“Untuk tahun ini kita juga sedang mendampingi Koperasi Konsumen Tungkop Bersatu dan Koperasi Beudoh Beusare untuk mendapatkan Dana Bergulir dalam bentuk pinjaman (pembiayaan) kegiatan perkuatan modal usaha bagi koperasi dari Lembaga Pengelola Dana Bergulir (LPDB) Koperasi”, terang Kadisperdagkop UKM Pidie.

Diketahui, LPDB merupakan satuan kerja Kementerian Koperasi & UKM RI yang mempunyai tugas melaksanakan pengelolaan Dana Bergulir.

Penulis: redaksi Acehherald.com

Baca Juga:  Tinjau Lueng Neuk Aye, Pj Bupati Mahdi Perintahkan Jajaran Lakukan Pembersihan

Berita Terkini

Haba Nanggroe