Warek III USM Buka Pelatihan Enterpreneur and Education

BANDA ACEH | ACEHHERALD.com — Wakil Rektor III Universitas Serambi Mekkah. Dr. Hambali, M.Pd , Rabu (22/02/2023) membuka Pelatihan Enterpreneur dan Education yang bertajuk “Indonesia Recovery” yang diselenggarakan Wimnus, di Aula UUC Ahmad Dahlan, Umuha, Banda Aceh. Rabu, (22/2/2023). Hambali menuturkan, Aceh sebenarnya sudah lebih dulu mengenal dan terbukti soal naluri enterpreneur. Contohnya kita bisa … Read more

Warek III USM Buka Pelatihan Enterpreneur and Education

Iklan Baris

Lensa Warga

BANDA ACEH | ACEHHERALD.com — Wakil Rektor III Universitas Serambi Mekkah. Dr. Hambali, M.Pd , Rabu (22/02/2023) membuka Pelatihan Enterpreneur dan Education yang bertajuk “Indonesia Recovery” yang diselenggarakan Wimnus, di Aula UUC Ahmad Dahlan, Umuha, Banda Aceh. Rabu, (22/2/2023).

Hambali menuturkan, Aceh sebenarnya sudah lebih dulu mengenal dan terbukti soal naluri enterpreneur. Contohnya kita bisa melihat bagaimana Teuku Markam salah seorang saudagar Aceh telah banyak membantu negeri ini dengan menyumbang Emas Monas di ibukota Jakarta sebesar 28 Kilogram Emas. Bukankah itu menunjukkan bahwa orang Aceh adalah orang yang terlahir menjadi saudagar, hubungan perdagangan masyarakat Aceh mendunia sampai ke Turky, India bahkan sampai ke negeri Cina, masyarakat Aceh tidak boleh terlena dengan masa lalu di 3 dekade ini, bangkit dari daerah yang di landa konflik lebih 30 tahun lamanya, bangkit dari musibah Gempa dan Tsunami,ukirkan sejarah kejayaan masa lalu menyongsong masa kini dan masa akan datang dihadapan 800 an orang peserta dari berbagai dewan guru,kepala sekolah dan anak-anak SMA/MAN serta mahsiswa.

Dalam sambutannya Dr. Hambali turut mempromosikan Universitas Serambi Mekkah siap menerima mahasiswa baru putra-putri masyarakat Aceh,ikut hadir Ketua Kewirausahaan USM Susanti, M. Si serta Kabag Kemahasiswaan Muhcsin,M.Pd. Apresisi setingginya atas usaha menghadirkan motivator dalam kegiatan ini sangat inspiratif yang diadakan oleh Wimnus yang Pimpin oleh Motivator Internasional Syafii Effendi dengan telah memberdayakan para wirausaha muda baru sebagai cikal bakal pelaku usaha muda kedepannya, ungkapnya.

Saat ini lulusan perguruan tinggi dan sekolahan dituntut bukan hanya mahir dalam bidang ilmunya saja melainkan keahlian/skill tambahan, pengetahuan dan pengalaman akan dunia kerja dan industry. Tentunya hal tersebut bisa tercapai dengan adanya sumber daya yang terpercaya.

Baca Juga:  PB Koetaraja Setdako Juarai Turnamen Badminton Eksekutif

Selain itu kegiatan ini juga bertujuan untuk mencari tempat praktek kerja lapangan dan lapangan kerja bagi para peserta dari prospek yang telah diperlihatkan dan sharing dari narasumber sekaligus untuk dapat mempermudah peserta dalam memahami penerapan keilmuan yang dipelajari dengan penggunaannya di dunia kerja.

Berita Terkini

Haba Nanggroe