Stok Darah di UTD RSUD dr Fauziah Bireuen Menipis, Ayo Donor Darah

BIREUEN l ACEH HERALD SELAMA bulan Ramadhan 1442 H atau tahun 2021 ini, persediaan darah di RSUD dr Fauziah Bireuen sangat menipis, sementara di sisi lain, jumlah pasien yang membutuhkan darah sangat tinggi. Hal itu disampaikan Kepala Unit Transfusi Darah (UTD) RSUD dr Fauziah Bireuen, Wardati SKM kepada Acehherald.com, Kamis (29/4/2021). Dikatakan Wardati, sejak seminggu … Read more

Iklan Baris

Lensa Warga

Foto Ferizal Hasan (acehherald.com)

BIREUEN l ACEH HERALD

SELAMA bulan Ramadhan 1442 H atau tahun 2021 ini, persediaan darah di RSUD dr Fauziah Bireuen sangat menipis, sementara di sisi lain, jumlah pasien yang membutuhkan darah sangat tinggi.

Hal itu disampaikan Kepala Unit Transfusi Darah (UTD) RSUD dr Fauziah Bireuen, Wardati SKM kepada Acehherald.com, Kamis (29/4/2021).

Dikatakan Wardati, sejak seminggu terakhir, persediaan darah di Unit Tranfusi Darah (UTD) RSUD dr Fauziah Bireuen semakin menipis dan mengharapkan berbagai kelompok, organisasi masyarakat maupun kantor-kantor pemerintah dapat melaksanakan donor untuk menambah persediaan darah di UTD RSUD Bireuen.

Karena masih dalam bulan puasa, masyarakat dapat mendonorkan darahnya pada malam hari di UTD RSUD dr Fauziah yang buka 24 jam. Minimnya persediaan darah di UTD RSUD Bireuen disampaikan Kepala UTD RSUD Bireuen, Wardati SKM, saat melayani masyarakat yang mengambil darah untuk keluarganya di UTD RSUD dr Fauziah.

Disebutkannya, darah golongan A dan B sangat terbatas,  begitu juga darah golongan O dan AB juga minim. Minimnya persediaan darah seminggu terakhir kata Wardati SKM karena sejak seminggu terakhir tidak ada kegiatan donor ke lapangan, karena sedang dalam bulan Ramadhan. “Karena tidak ada kegiatan di lapangan maka persediaan darah berkurang, kami mengajak masyarakat untuk mendonorkan darahnya di UTD RSUD dr Fauziah Bireuen, karena dibuka selama 24 jam,”ajak Wardati.

 

PENULIS : FERIZAL HASAN (BIREUEN)

Baca Juga:  Awal 2023, Donor ASN Pemerintah Aceh Sudah Capai 1.022 Kantong Darah

Berita Terkini

Haba Nanggroe