
CIANJUR l ACEH HERALD – Bintang sepakbola muda Indonesia asal Bireuen dan Krueng Mane Aceh Utara, Syakir Sulaiman, resmi mempersunting gadis cantik asal Cianjur, Jawa Barat.
Mantan punggawa Bali United ini resmi menikah dengan Resita, gadis berkulit putih dari tanah Sunda Cianjur Jawa Barat, pada 28 Maret 2021 di kediaman dara baroe (pengantin wanita), di Kabupaten Cianjur.
Pada acara pernikahan tersebut, juga hadir kedua orang tua Syakir dan keluarga besar Syakir Sulaiman dari Aceh. “Alhamdulillah saya sudah menikah, ayah dan ibu serta keluarga besar dari Bireuen dan Krueng Mane Aceh Utara juga hadir ke Cianjur memberi doa restu untuk kami,” kata Syakir didampingi istrinya saat ditemui Acehherald.com di sela-sela makan malam di sebuah warung di Kota Cianjur, Jabar, Jumat (2/4/2021) malam.
Dikatakan mantan pemain Timnas U-23, dirinya sangat bahagia setelah melangsungkan pernikahan dengan gadis yang juga kekasih tercintanya. “Alhamdulilah kami sangat bahagia bisa melangsungkan pernikahan kami menjelang bulan Ramadhan tahun 2021 ini,” ucap Syakir.
Yang sangat membahagiakan Syakir lagi, saat pernikahannya, di tengah kondisi dunia masih dilanda Covid-19, alhamdulillah bisa dihadiri oleh kedua orang tuanya dan sanak saudaranya dari Aceh. “Alhamdulillah saya sangat bahagia bisa didampingi ayah dan ibu serta keluarga dari Aceh,” kata Syakir terharu.
Syakir juga mengucapkan ribuan terima kasih kepada seluruh teman-temannya, para pendukung dan fansnya yang ada di Aceh khususnya dan di seluruh Indonesia maupun luar negeri yang telah memberikan ucapan selamat dan doa restu atas pernikahannya. “Saya tidak bisa membalas kebaikan teman-teman semua, yang sudah memberikan ucapan selamat dan doa restu untuk kami, baik lewat Whatshap (WA), Facebook (FB), Twitter, dan Instagram (IG), maupun media sosial lainnya, saya hanya bisa mengucapkan terima kasih kepada teman-teman semua,” ucap Syakir.
Sebagaimana diketahui, Syakir Sulaiman merupakan salah satu pemain sepakbola muda di Indonesia. Syakir pernah bermain untuk PSSB Bireuen, Persiraja Banda Aceh, Persiba Balik Papan, Sriwijaya FC, Bali United, dan Aceh United.
Selain itu, pesepakbola ganteng asal Aceh ini, juga ikut bermain sepakbola ke luar negeri, yaitu pernah ikut trial bersama Irfan Bachdim ke Jepang dan ikut ujicoba bersama Timnas U-23 ke Italia.
PENULIS : FERIZAL HASAN