Remaja Abang Adik Kesenggol Truk, Sang Adik Meninggal Dunia

JANTHO I ACEH HERALD   DUA remaja abang adik Muhammad Raffi Resya (13) dan adiknya Muhammad Nafis Resya (12) mengalami kecelakaan berbuah maut di jalan raya menuju kawasan lokasi wisata air terjun Kuta Malaka, Kecamatan Kuta Malaka, Aceh Besar, Senin (05/04/2021) sekira pukul 15.00 WIB. Tragedi itu terjadi ketika abang adik itu berboncengan kakak mengendarai … Read more

Iklan Baris

Lensa Warga

Jasad Muhammad Nafis Resya kalamasih di RS Indrapuri, Aceh Besar. Foto Ist

JANTHO I ACEH HERALD

 

DUA remaja abang adik Muhammad Raffi Resya (13) dan adiknya Muhammad Nafis Resya (12) mengalami kecelakaan berbuah maut di jalan raya menuju kawasan lokasi wisata air terjun Kuta Malaka, Kecamatan Kuta Malaka, Aceh Besar, Senin (05/04/2021) sekira pukul 15.00 WIB.

Tragedi itu terjadi ketika abang adik itu berboncengan kakak mengendarai sepmor Honda Beat nopo, 5988 AAE , kesenggol dengan truk Mitsubishi Nopol BL 8587 LG.

Dalam tragedi itu, sang adik Muhammad Nafis meninggal dunia, sedangkan Muhammad Raffi saat ini telah dirujuk ke RSUDZA, untuk peratawan intensive. Saat kejadian, ayah kedua remaja itu, Saifuddin yang juga seorang jurnalis, sedang berada di luar daerah, untuk sebuah kepentingan peliputan.

Jasad sang adik, petang tadi dipulangkan ke Kecamatan Ulim Pidie Jaya, untuk dimakamkan di sana, tepatnya di lokasi gampong orang tua korban.

Beberapa informasi sempat mencuat, termasuk tentang perihal kecelakaan itu sendiri. Sebuah sumber menyatakan, tragedi terjadi ketika abang adik itu sedang melaju dengan sepmor beat berusaha mendahului truk di depannya. Namun saat yang sama juga ada truk dari depan, hingga remaja itu mengambil terllu cepat ke kiri, hingga menyenggol truk yang berusaha dilewati.

Namun sumber lain menyatakan, Raffi dan Nafis tertabrak oleh truk dari depan yang sedang laju menurun dari arah Air Terjun.

 

Dirlantas Polda Aceh, Kombes Pol Dicky Sondani, SIK, MH, yang dihubungi awak media, Senin (5/4/2021) sore, mengakui adanya insiden tabrakan berbuah maut itu.

Dirlantas Polda Aceh ini menjelaskan pada saat kecelakaan, Muhammad Raffi Resya membonceng adiknya Muhammad Nafis Resya mengendarai sepeda motor Honda Beat BL 5988 AAE.

Baca Juga:  Tiga Warga Medan Diseret Ombak Lhoknga, Satu Orang Meninggal

Sepeda motor itu melaju dari arah Desa Lam Ara Tuenong, kediaman keluarga remaja tersebut, menuju Air terjun.

Sementara mobil truk Mitsubishi Colt BL 8587 LG yang disopiri Anwar (41) warga Air Dingin, Kecamatan Simeulue Timur, Kabupaten Simeulue, melaju dari arah berlawanan, yakni dari Air Terjun menuju Desa Lam Ara Teunong.

Begitu tiba di lokasi kejadian, kata Kombes Dicky, diduga sepeda motor yang dinaiki abang dan adik itu hilang kendali di tikungan. Sopir juga langsung menyerahkan diri ke pihak kepolisian terdekat

Berita Terkini

Haba Nanggroe