Ribuan Honorer Tes Urin, 55 Orang Positif Narkoba

LHOKSEUMAWE I ACEHHERALD.com – Pemerintah Kota Lhokseumawe melakukan tes urin untuk 2.658 tenaga harian lepas (THL). Kegiatan ini dilakukan oleh BNN sebagai syarat untuk tes ujian tulis bagi THL. Sumber Acehherald.com di sekretariat Pemko Lhokseumawe membenarkan tentang adanya tes urin bagi THL. Kegiatan sudah dilaksanakan termasuk untuk tenaga pendidik yang berstatus honorer. Dari serangkaian informasi yang dihimpun, terdapat … Read more

Ilustrasi test narkoba.

Iklan Baris

Lensa Warga

LHOKSEUMAWE I ACEHHERALD.com – Pemerintah Kota Lhokseumawe melakukan tes urin untuk 2.658 tenaga harian lepas (THL). Kegiatan ini dilakukan oleh BNN sebagai syarat untuk tes ujian tulis bagi THL.

Sumber Acehherald.com di sekretariat Pemko Lhokseumawe membenarkan tentang adanya tes urin bagi THL. Kegiatan sudah dilaksanakan termasuk untuk tenaga pendidik yang berstatus honorer.

Dari serangkaian informasi yang dihimpun, terdapat 55 THL diduga positif narkoba. Dari jumlah itu ada empat orang pendidik dan seorang perempuan.

Terkait dengan informasi ada THL yang positif narkoba suatu hal yang tidak baik. “Makanya seleksi kita lakukan ulang,” ujar Pj Walikota Lhokseumawe Dr Imran.

Sementara itu kebijakan untuk tes tulis bagi THL adalah bagian dari menampung kembali mereka yang sempat dirumahkan beberapa waktu lalu. Syarat yang harus dipenuhi berupa surat bebas dari narkoba dan lulus ujian tulis.

 

Penulis : Yuswardi

Baca Juga:  Dihadapan Tokoh Aceh Di Jakarta Imran Minta Stop Adu Domba

Berita Terkini

Haba Nanggroe