LHOKSEUMAWE I ACEHHERALD.com – Sekretratris Daerah (Sekda) Kota Lhokseumawe memimpin rapat persiapan penyambutan tim anjangsana Ramadhan dari Provinsi Aceh. Berbagai persiapan dilakukan menyambut tim dari provinsi yang nanti dipimpin oleh Wagub Aceh.
Anjangsana Ramadhan pemerintah Aceh merupakan agenda tetap. Menurut jadwal untuk kota Lhokseumawe tim dari provinsi akan datang pada tanggal 13 Maret 2025. Khusus untuk Kota Lhokseumawe OPD yang menjadi koordinator penyambutan tim provinsi adalah Dinas DPMB.
Menurut Kabag Prokopim Lhokseumawe Darius, hadir pada acara rapat pada hari Kamis (6/3/2025) adalah Asisten, Kabag, Kepala OPD dan camat.(adv)
