Ratusan Raider Ikut Trabas Merdeka Fun Adventure 2022

BANDA ACEH I ACEH HERALD – Sekitar 490 raider trail dari seluruh Aceh dan Sumatera Utara, mengikuti kegiatan Trabas Merdeka Fun Adventure 2022 berupa lomba track game dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Bank Aceh ke-49. Lomba track game HUT Bank Aceh itu, dilepas oleh Kapolda Aceh, Irjen Pol. Ahmad Haydar dan Dirut Bank Aceh, … Read more

Kapolda Aceh, Irjen. Pol. Ahmad Haydar dan Dirut Bank Aceh, Haizir Sulaiman bersama Direktur Dana dan Jasa Bank Aceh, Amal Hadan juga jajaran pimpinan BAS serta hadirin dari unsur pemerintah Aceh, DPRA, Sabtu, 20 Agustus 2022 | Foto : Humas Bank Aceh

Iklan Baris

Lensa Warga

BANDA ACEH I ACEH HERALD – Sekitar 490 raider trail dari seluruh Aceh dan Sumatera Utara, mengikuti kegiatan Trabas Merdeka Fun Adventure 2022 berupa lomba track game dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Bank Aceh ke-49.

Lomba track game HUT Bank Aceh itu, dilepas oleh Kapolda Aceh, Irjen Pol. Ahmad Haydar dan Dirut Bank Aceh, Haizir Sulaiman di lokasi Eco Wisata, Puncak Tepin Batee, Desa Data Makmur, Kecamatan Blang Bintang, Aceh Besar, Sabtu 20 Agustus 2022. “Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memeriahkan HUT Bank Aceh ke-49 sekaligus HUT Kemerdekaan RI ke-77,” ujar Dirut Bank Aceh, Haizir Sulaiman.

Dia menyebutkan bahwa ajang ini sekaligus menjadi wadah bagi penikmat motor trail untuk menyalurkan hobi dan skill dalam mengendrai sepeda motor jenis trail di medan yan sebagian besar berupa off road itu.

Selain itu, melalui kegiatan ini tentunya membuka potensi wisata di wilayah Aceh Besar dan membuka peluang usaha bagi pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di sekitar arena kegiatan lomba track game Trabas Merdeka Fun Adventure 2022, kata Haizir Sulaiman.

“Kami memberikan apresiasi kepada seluruh peserta yang ikut partisipasi dalam lomba track game ini juga kepada masyarakat yang hadir dalam acara ini,” jelas Amal Hasan, Direktur Dana dan Jasa Bank Aceh yang juga pembina TRABAS, saat mendampingi Dirut Bank Aceh serta Kapolda Aceh, ketika penglepasan peserta track game kepada wartawan di arena lomba track game.

Menurut Amal Hasan, masyarakat sangat antusias menyaksikan kegiatan tersebut sejak awal hingga berakhir kegiatan, bahkan masyarakat berharap acara seperti ini lebih sering dilaksanakan, kata Amal Hasan. “Alhamdulillah acaranya berjalan lancar tanpa hambatan dan insiden apapun,” katanya.

Baca Juga:  Banda Aceh Siapkan Dana Penanganan Covid-19 Rp 18,7 Miliar

Acara Trabas Merdeka Fun Adventure 2022 itu dihadiri juga oleh Wakil Ketua DPRA, Safaruddin, Karo Perekonomiam Pemerintah Aceh, Amirullah sekaligus mewakili Pj Gubernur Aceh, Achmad Marzuki, Pj Bupati Aceh Besar, Muhammad Iswanto, Kapolres Aceh Besar, AKBP Charlie Syahputra Bustaman, S. I. K, M.H, Kepala BNN Brigjen Pol. Heru Pranoto, serta jajaran para Pimpinan Divisi Bank Aceh, Pimpinan Cabang Bank Aceh, Kapolsek Montasik, Ipda Faisal berikut personil Polsek Montasik sebanyak 15 personil.

Berita Terkini

Haba Nanggroe