Pembentukan Dojo KKI Kodim 0103 AU, Dandim, TNI Kodim AU Wajib Beladiri Karate KKI

LHOKSEUMAWE I ACEHERALD JAJARAN Kodim 0103 Aceh Utara membentuk Dojo (tempat Latihan) karate KKI di Makodim setempat, Rabu, (17/02/21). Pembentukan Dojo beladiri aliran Kushinryu tersebut diresmikan oleh pengurus KKI yang dihadiri oleh unsur pimpinan KKI Kota Lhokseumawe dan dihadiri langsung oleh Ketua Dewan Guru KKI Aceh, Sensei Samsul Yusuf, Dan V Internasional Karatedo. Dalam sambutannya, … Read more

Iklan Baris

Lensa Warga

Ketua Dewan Guru KKI Aceh, Sensei Samsul Yusuf, Dan V Internasional Karatedo bersama Dandim 0103 AU, Letkol Arm Oke Kristianto pada saat peresmian Dojo KKI Makodim 0103 Aceh Utara.

LHOKSEUMAWE I ACEHERALD

JAJARAN Kodim 0103 Aceh Utara membentuk Dojo (tempat Latihan) karate KKI di Makodim setempat, Rabu, (17/02/21).

Pembentukan Dojo beladiri aliran Kushinryu tersebut diresmikan oleh pengurus KKI yang dihadiri oleh unsur pimpinan KKI Kota Lhokseumawe dan dihadiri langsung oleh Ketua Dewan Guru KKI Aceh, Sensei Samsul Yusuf, Dan V Internasional Karatedo.

Dalam sambutannya, Dandim 0103 AU, Letkol Arm Oke Kistiyanto mengatakan, dengan terbentuknya Dojo KKI ini diharapkan akan lahir anggota TNI kususnya di jajaran Kodim Aceh Utara yang bermental tinggi dan berkpribadian yang kuat serta akan mampu menoreh prestasi dibidang olahraga beladiri. “Kita berharap, dengan terbentuknya Dojo KKI Kodim AU ini, akan lahir anggota TNI yang bermental tinggi, berkepribadian dan mampu menoreh prestasi dibidang olahraga beladiri,” ujar Oke.

Lebih lanjut, Oke yang juga merupakan penyandang Dan II KKI ini mengatakan, dengan terbentuknya Dojo KKI ini, maka seluruh anggota TNI jajaran Kodim 0103 AU diwajibkan untuk mengikuti latihan beladiri tersebut.

Karena, lanjut Oke, dengan adanya mempelajari beladiri karate, khususnya KKI, diyakini akan mampu membantu pembentukan mental dan kpribadian yang tinggi terutama untuk para anggota TNI.

Sementara itu, Ketua Dewan Guru KKI Aceh, Sensei Samsul Yusuf mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Dandim AU yang telah mempercayakan KKI sebagai olahraga beladiri untuk anggota TNI khususnya diwilayah Kodim AU.

Di hadapan segenap anggota Kodim yang hadir dalam acara peresmian tersebut, Sensei Samsul berpesan, dengan dibentuknya Dojo KKI di Makodim AU ini, diharapkan akan mampu melahirkan anggota Kodim AU yang mampu menoreh prestasi diajang beladiri di tingkat nasional. “Dengan terbentuknya Dojo ini, saya yakin akan lahir atlit karate dari anggota Kodim AU yang mampu menorehkan prestasi ditingkat nasional, seperti pada event piala Panglima,” ujar Sensei.

Baca Juga:  3 Unit Bangunan Dayah Hang Darussa’dah Ludes Terbakar

Acara peresmian tersebut juga diselingi dengan beberapa atraksi yang dibawakan oleh para murid KKI Kota Lhokseumawe dibawah binaan Sensei Samsul selaku pelatih pada Dojo Sam Training Camp Kota Lhokseumawe.

ROBBY

Berita Terkini

Haba Nanggroe