Omset Pedagang Kaki Lima Capai Rp 1 Juta Perhari di PKA-8

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Aceh, Almuniza Kamal mengakui, selama pelaksanaan PKA banyak pedagang y meraup keuntungan mencapai Rp 1 jutaan lebih bahkan Rp 2 jutaan per harinya.
Kadisbudpar Aceh, Almuniza Kamal. Foto Andika

Iklan Baris

Lensa Warga

BANDA ACEH | ACEHHERALD.com — Membludaknya pengunjung Pekan Kebudayaan Aceh (PKA) Ke-8 di Taman Sulthanah Safiatuddin, membuat girang pedagang kaki lima (PKL) di area PKA. Sejumlah PKL dan UMKM mengakui pendapatan Rp 1 juta bahkan ada yang mencapai Rp 2 (dua) jutaan perhari.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Aceh, Almuniza Kamal mengakui, selama pelaksanaan PKA banyak pedagang y meraup keuntungan mencapai Rp 1 jutaan lebih bahkan Rp 2 jutaan per harinya.

“Itu baru penjualan kuliner saja, belum lagi disektor yang lain,” ungkap Almuniza saat jumpa pers di Media Center PKA-8, Jumat (10/11/2023).

Almuniza menyebutkan, hal ini tentu menunjukkan tren positif yang baik dalam meningkatkan geliat perekonomian Aceh, khususnya selama even berlangsung.

Kadisbudpar Aceh mengatakan, untuk pedagang kecil saja omset yang diterima per harinya itu mencapai Rp 2 juta lebih. Omset jualan kuliner laris manis dan tinggi minat masyarakat.

Pihaknya juga melaporkan, pelaksanaan PKA-8 ini melibatkan 4.829 seniman dan budayawan 118 peserta pameran, 1.109 tenaga kreatif Aceh dan lainnya. Dari rangkaian pembukaan hingga penutupan nanti, semua karya anak Aceh.

Ia memperkirakan tiap harinya hampir 10 ribu pengunjung datang ke PKA, pungkasnya.

Laporan: Andika Ichsan

Baca Juga:  Pentingnya Peran Orang Tua di Masa Penghentian Belajar Tatap Muka
Kata Kunci (Tags):
Disbudpar Aceh, pka-8, umkm, PKL,

Berita Terkini

Haba Nanggroe