BANDA ACEH | ACEHHERALD.com — Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Provinsi Aceh, Kolonel (Purn) Djakfar Karim mengatakan, “kami veteran adalah garda terdepan yang ikut membentuk negara ini. Tanpa pengorbanan dan perjuangan veteran negara ini tidak ada”, tandasnya.
Selama ini tugas mereka dari tahun ke tahun mewariskan semangat nilai perjuangan 45. Sasarannya tidak lain adalah generasi penerus yang diharapkan memiliki nilai perjuangan untuk bangsa ini, ujarnya kepada Acehherald.com, Kamis (10/8/2023).
“Kita tidak boleh melupakan sejarah. Perang 4 hari di Solo itu yang menjadi cikal bakal terbentuknya negarai ini. Dimana saat itu pertempuran melawan Belanda pada tanggal 8, 9, dan 10 Agustus di Solo sangat menentukan nasib bangsa ini”, tuturnya.
Dalam kesempatan itu, Asisten II Sekdakab Aceh Besar, M Ali mewakili Pj Bupati, Muhammad Iswanto mengucapkan selamat Hari Veteran Nasional ke-74 dan selamat atas pelantikan Pengurus DPC LVRI Kabupaten Aceh Besar masa bakti 2023-2028.
Sebagai informasi, veteran berarti seseorang yang memiliki pengalaman atau jasa dalam bidang militer dan penegakan hukum. Veteran juga biasanya warga negara Indonesia yang berkecimpung dalam kesuksesan perang Indonesia melawan penjajahan asing.
Diketahui, Pengurus DPC LVRI Aceh Besar masa bakti 2023-2028 yang baru saja dilantik tersebut ada sebanyak 12 pengurus yang terdiri dari Ketua Kaoy Syamaun, Wakil Ketua Arsyad Ali, Sekretaris Sanusi, Wakil Sekretaris Syafrizal Putra dan Bendahara Yahya.
Sementara itu, Wakil Bendahara Abdul Hadi, Kabag Umum Zakaria, Kabag Humas dan Keamanan Amsal, Kabag Organisasi Abdullah Banta, Kabag Ekonomi Ismail, Kabag Hukum dan Politik Johan Bintang, serta Kabag Kesejahteraan A Rani.
Penulis: Andika Ichsan/Banda Aceh