Ketua DPRK Ismail A Manaf Bantu Korban Kebakaran Batuphat Timur

LHOKSEUMAWE | ACEH HERALD KETUA Dewan Perwakilan Rakyat Kota Lhokseumawe, Ismail A Manaf membawa bantuan untuk sejumlah korban kebakaran di Dusun Mawar Desa Batuphat Timu, Kecamatan Muara Satu, Lhokseumawe, Sabtu (24/4/2021). Kebakaran rumah warga di Batuphat Timu terjadi pada Jumat (23/4/2021) menjelang tengah malam. Ketua DPRK Lhokseumawe, Ismail A Manaf menyatakan turut prihatin atas musibah … Read more

Iklan Baris

Lensa Warga

Ketua DPRK Lhokseumawe Ismail A Manaf saat menyerahkan bantuan masa panik untuk korban kebakaran di Batuphat Timur

LHOKSEUMAWE | ACEH HERALD

KETUA Dewan Perwakilan Rakyat Kota Lhokseumawe, Ismail A Manaf membawa bantuan untuk sejumlah korban kebakaran di Dusun Mawar Desa Batuphat Timu, Kecamatan Muara Satu, Lhokseumawe, Sabtu (24/4/2021).

Kebakaran rumah warga di Batuphat Timu terjadi pada Jumat (23/4/2021) menjelang tengah malam.

Ketua DPRK Lhokseumawe, Ismail A Manaf menyatakan turut prihatin atas musibah yang menimpa warga Batuphat Timur.

Atas keperihatinan itu, politisi Partai Aceh itu menyerahkan sejumlah bantuan masa panik kepada warga. “Semoga bantuan ini bisa meringankan beban korban kebakaran, apalagi musibah ini terjadi pada bulan Ramadhan,” kata Ismail.

Ismail A Manaf merupakan legislator dari Partai Aceh. Ia berasal dari daerah pemilihan (Dapil 4) Kecamatan Muara Satu.

Sejumlah bantuan yang diserahkan Ketua DPRK Lhokseumawe, Ismail A Manaf, di antaranya beras, air miniral, dan mie instant.

Seperti diberitakan Aceh Herald sebelumnya, kebakaran yang menimpa belasan rumah kontrakan yang berkontruksi kayu di Desa Batuphat Timur Kecamatan Muara Satu, Kota Lhokseumawe tekah menyebabkan sejumlah penghuninya kehilangan tempat tinggal dan barang berharga lainnya.

Amuk api menjelang tengah malam itu meludeskan belasan rumah berkonstruksi kayu yang terdori atas rumah kost. Peristiwa yang juga diduga dipicu oleh konslet itu terjadi sekitar pukul 22.40 WIB.

Peristiwa itu terjadi usai warga setempat Shalat Tarawih dan listrik juga sempat padam, sehingga warga langsung panik ketika melihat kobaran api dan langsung mencoba memadamkan dengan menggunakan alat seadanya.

Selain mobil pemadam kebakaran dari Pemko Lhokseumawe, untuk menjinakkan api yang membumbung itu juga sejumlah armada pemadam kebakaran dari PT Pupuk Iskandar Muda (PIM) dan PT. Arun juga ikut dikerahkan.

Sementara pihak Polres Lhokseumawe juga mengerahkan mobil water cannon untuk memadamkan api yang terus menghanguskan rumah kayu tersebut.

 

PENULIS     :     YUSWARDI

Baca Juga:  Pj Bupati Resmikan Pompanisasi, Petani Gembira Air Mengalir ke 5 Gampong

Berita Terkini

Haba Nanggroe