
MADRID | ACEH HERALD –
Nyaris kalah 0-1, akhirnya Karim Benzema tampil bak pahlawan. Memborong dua gol di babak kedua, Karim berhasil menjungkirbalikkan hasil menjadi 2-1 untuk kemenangan pasukan Zineden Zidane.
Namun untuk memenangkan pertandingan kandang tersebut, Real Madrid harus susah payah mengalahkan tamunya, Elche, setelah menang 2-1, Sabtu (13/4).
Usai main imbang tanpa gol di babak pertama, Elche mampu mencetak gol lebih dulu. Gol Elche dicetak oleh Dani Calvo, setelah memanfaatkan umpan Tete Morente dari tendangan corner.
Setelah tertinggal, Zidane langsung melakukan pergantian tiga pemain sekaligus, dengan memasukan Toni Kroos, Luka Modric dan Rodrygo Goes, setelah menarik keluar Sergio Ramos, Isco dan Fede Valverde.
Alhamdulillah
Dengan keberhasilan mencetak dua gol untuk mengantar kemenangan bagi timnya 2-1 atas Elche, striker Real Madrid, Karim Benzema, langsung mengucapkan Alhamdulillah atas kemenangan Los Blancos.
Bermain di Stadion Alfredo Di Stefano, Minggu (13/3/2021) malam WIB, Madrid menang dengan skor 2-1.
Meski tampil tampil mendominasi dalam pertandingan tersebut dengan memegang penguasaan bola sebesar 65,4 persen, namun pasukan Zineden sempat ketinggalan 0-1 lebih dulu.
sumber Republika.co.id/bolasport.com