TAKENGON I ACEHHERALD – Kapolres Aceh Tengah, AKBP Nurochman Nulhakim SIK menyerahkan bantuan 1 unit rumah layak huni kepada satu orang janda miskin dua anak di Kampung Arul Kumer Selatan, Kecamatan Silih Nara, Jum’at, (19/08/22).
Menurut Kapolres, penyerahan rumah bantuan tersebut dalam rangka Jum’at berkah yang digelar oleh pihak Polres Aceh Tengah.
Penyerahan rumah bantuan tersebut dilakukan langsung oleh Kapolres didampingi Kabag Ops, Kompol Ediyaksa S. Sos, Kabag Ren, Kabag Log, Kasat Binmas, Kasat Reskrim, Kasat Lantas, Kapolsek Silih Nara dan beberapa anggota lainnya, bertempat di Kantor Reje Kampung Arul Kumer Selatan.
Selain menyerahkan satu unit rumah bantuan kepada janda miskin atas nama Rosgeni Purwana (22 tahun), Kapolres bersama PJU juga menyerahkan bantuan sumbako dan uang tunai kepada 20 orang fakir miskin yang ada di kampung tersebut.
Dalam kesempatan itu, Nurochman berpesan kepada Rosgen selaku janda penerima rumah, agar memperbanyak bersyukur atas baraqah dan rizki yang diberikan oleh Allah SWT, melalui zakat personil Polres Aceh Tengah. “Perbanyaklah bersyukur atas rizki yang dilimpahkan Allah SWT melalui zakat personil anggota Polres Aceh Tengah ini, harapan kami jadikanlah rumah ini sebagai sarana ibadah,” pinta Kapolres.
Robby