BANDA ACEH | ACEHHERALD.com – Calon Presiden Republik Indonesia nomor urut 1 Anies Rasyid Baswedan menyinggung kondisi terkini di Aceh, khususnya dari kebutuhan pangan dan solar. Tidak hanya itu, Anies sempat menyebut perlunya pengentasan kemiskinan dan keberlanjutan dana otsus.
Dalam kampanye terbukanya di Kota Banda Aceh, Sabtu (27/1/2024), Anies menyorot perihal situasi yang masih sulit sehingga perlu adanya perubahan secara menyeluruh.
Mantan Gubernur DKI Jakarta itu menyebutkan Aceh memang luar biasa, Aceh ini merupakan daerah yang kaya akan sumber daya alam, namun masih mengalami kemiskinan.
Terkait Otsus, Anies bertekad melanjutkan pemberian dana otonomi khusus kepada Aceh. Menurutnya, dana tersebut diharapkan dapat membangun berbagai sektor secara merata di Aceh.
“Dana Otsus ini penting, maka kedepan pengelolaan dana otsus dapat dirasakan sesuai dengan kebutuhan pembangunan. Sebab, kenyataannya selama ini pemanfaatan dana otsus belum lah optimal,” ujarnya.
Pria yang sukses mendirikan Jakarta Internasional Stadion (JIS) itu juga berkeinginan membangun stadion berskala internasional untuk Aceh. “Kami menyadari masyarakat Aceh membutuhkan stadion berstandar internasional. Kami berencana membangun stadion tersebut,” janjinya.
Calon Presiden yang berpasangan dengan Muhaimin Iskandar itu juga menyinggung kondisi sulitnya masyarakat Aceh dalam memenuhi kebutuhan solar, pupuk, pangan dan biaya pendidikan yang mahal.
Dihapan masyarakat Aceh yang hadir Anies bertanya, “Pupuk sulit, solar sulit, beras mahal, pendidikan mahal. Bagaimana kita teruskan? Sontak masyarakat menjawab Tidak.
Terakhir Anies menyebut, “kita disini (Aceh) hadir untuk perubahan”. Atas kondisi tersebut, Anies berjanji akan menyelesaikan problem-problem yang dihadapi masyarakat Aceh.
Laporan: Andika Ichsan/Banda Aceh