3 Orang Berangkat Tanggal 4 Juni
BLANGPIDIE I ACEH HERALD.com-Jamaah Calon Haji (JCH) dari Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) tahun 2023 bertambah 3 orang dari sebelumnya sebanyak 58 orang, sehingga jumlahnya menjadi 61 orang.
Kepala Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Abdya, Dr H Salman Alfarisi SAg MPd melalui Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU), Agus Suryadi SAg MPd dihubungi Acehherald.com, Kamis (25/5/2023) menjelaskan, 61 JCH tesebut bertolak ke Madinah, Arab Saudi pada gelombang pertama yang tergabung dalam dua kelompok terbang (kloter).
Sebanyak 58 orang, terdiri 43 perempuan dan 15 laki-laki tergabung kloter 7 terbang ke Madinah (MED) pada Selasa (30/5/2023) jelang subuh, pukul 04.20 WIB dari Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda (SIM), Blangbintang, Aceh Besar.
Kloter 7 membawa 393 orang, termasuk petugas haji, selain JCH dari Kabupaten Abdya sejumlah 58 orang, juga para jamaah dari Kabupaten Aceh Selatan, Kota Subulussalam, Aceh Singkil, Simeulue dan Kota Banda Aceh.
Sedangkan 3 JCH lainhya dari Kabupaten Abdya lainnya, terdiri dari 2 perempuan dan 1 laki-laki tergabung dengan kloter 12, yaitu kloter terakhir dari Provinsi Aceh, terbang ke Madinah, Arab Saudi pada Minggu (4/6/2023) mendatang. Kloter 12 adalah kloter terakhir dari embarkasi Aceh (BTJ).

Kloter terakhir ini selain JCH dari Kabupaten Abdya, juga membawa para calon tamu Allah dari sejumlah kabupaten lainnya di Aceh, terutama mereka yang berangkat menunaikan ibadah haji dari jatah cadangan pelunasan ongkos haji tahap II dan III.
Kasi PHU pada Kankemenag Abdya, Agus Suryadi lebih lanjut menjelaskan, informasi tentang adanya penambahan JCH Abdya sebanyak 3 orang diterima sekitar lima hari lalu. Tiga JCH tambahan ini dari cadangan pelunasan BPIH (Biaya Perjalanan Ibadah Haji) tahap tiga.
Tiga JCH tambahan tersebut berasal dari Kecamatan Kuala Batee 2 orang dan 1 orang dari Kecamatan Manggeng, sehingga jumlah JCH Abdya Abdya tahun 2023 bertambah menjadi 61 orang, terdiri dari 45 perempuan dan 16 laki-laki.
Ke-61 JCH Abdya berasal dari seluruh kecamatan setempat, masing-masing Babahrot 1 orang, Kuala Batee 5 orang, Jeumpa 2, Blangpidie 23, Susoh 7, Setia 2, Tangan-Tangan 2, Manggeng 13, Lembah Sabil 1 orang.
Sedangkan 5 JCH lainnya sudah pindah domisili ke Aceh Selatan, yaitu 4 orang di Kecamatan Labuhan Haji Barat, dan 1 orang di Kecamatan Labuhan Haji Timur. “Lima jamaah tersebut ketika mendaftar haji berdomisili di Kabupaten Abdya, sekarang pindah ke Aceh Selatan, tapi tetap terdaftar sebagai JCH Abdya,” kata Agus Suryadi.
Sebagian besar dari JCH Abdya tahun ini berusia lanjut, dikarenakan calon jamaah lanjut usia yang gagal berangkat tahun lalu, seluruhnya diberangkatkan tahun 2023 ini.
Agus Suryadi menjelaskan bahwa JCH Abdya ini sebenarnya berjumlah tidak kurang 71 orang, namun sekitar 10 orang menunda keberangkatan dengan beragam sebab.
Ada JCH yang meninggal dunia, tapi ahli waris tidak mengajukan pengganti, ada yang sakit berat lantaran sudah uzur sehingga ahli waris memutuskan tidak berangkat haji, dan ada pula satu orang gagal berangkat setelah tersangkut kasus hukum.
Pun begitu, JCH Kabupaten Abdya tahun 2023 meningkat sebanyak 38 orang dibandingkan jamaah haji Kabupaten Abdya tahun 2022 lalu yang hanya sebanyak 23 orang. Minimnya jamaah haji Abdya tahun lalu disebabkan kebijakan pembatasan usia jamaah di tengah pandemi Covid 19, sehingga sejumlah JCH lanjut usia (lansia) gagal berangkat haji.
58 Orang Dilepas dari Blangpidie tanggal 28 Mei dan 3 Orang Tanggal 2 Juni
Khusus 58 orang JCH yang tergabung dalam kloter 7 dilepas keberangkatannya dari Blangpidie menuju Banda Aceh oleh Pj Bupati Abdya, H Darmansah SPd MM, Minggu (28/5/2023) siang.
Tiba di Banda Aceh, Minggu malam, merekja menginap di Hotel 88, Jalan Syiah Kuala (Lamdingin), dan Senin (29/5/2023) pagi pukul 08.00 WIB masuk Asrama Haji Banda Aceh.
Lalu, 58 JCH Kabupaten Abdya yang tergabung dalam kloter 7 embarkasi Aceh (BTJ) berjumlah 393 orang itu menuju Madinah, Arab Saudi. Di Madinah, para jamaah melaksanakan Arbain atau shalat berjamaah 40 waktu di Masjid Nabawi. Di Madinah selama 7 atau 8 hari selanjutnya mereka menuju Makkah.
Sementara 3 orang JCH Abdya lainya akan dilepas dari Blangpidie 2 Juni mendatang, masuk Asrama Haji Banda Aceh 3 Juni, kemudian terbang ke Arab Saudi pada Minggu (4/6/2023) mendatang tergabung dalam kloter 12, yaitu kloter terakhir dari embarkasi Aceh (BTJ).
Jamaah Tertua dan Termuda

Berdasarkan data diperoleh Aceh Herald,com, sebanyak 61 JCH didominasi kaum ibu berjumlah 45 orang, sedangkan kaum bapak hanya 16 orang.
Sebagian besar diantara jamaah sudah lanjut usia, jamaah tertua atas nama Fatimah Wati Syeh Ubit berumur 88 tahun, warga Desa Meudang Ara, Kecamatan Blangpidie. Sedangkan jamaah termuda tercatat atas nama Mirna Mailiana berumur 30 tahun, warga Desa Kuta Tuha, juga Kecamatan Blangpidie.(*)
Penulis : Zainun Yusuf (Aceh Barat Daya)