Jamaah Shalat Tarawih Penuhi Masjid Agung Bireuen

BIREUEN l ACEH HERALD JAMAAH Shalat Tarawih di Masjid Agung Sultan Jeumpa, Bireuen, sejak malam pertama hingga malam keempat Ramadhan, Kamis (15/4/2021) masih terlihat ramai. Para jamaah datang dari berbagai desa di sekitaran Kota Bireuen dengan menggunakan sepeda motor dan mobil yang memenuhi halaman masjid. Kaum muslimin dan muslimat Kota Bireuen dan sekitarnya setiap malam … Read more

Iklan Baris

Lensa Warga

Jamaah Shalat Tarawih di Masjid Agung Sultan Jeumpa, Bireuen, sejak malam pertama hingga malam keempat Ramadhan, Kamis (15/4/2021) masih cukup ramai. ACEH HERALD/FERIZAL HASAN

BIREUEN l ACEH HERALD

JAMAAH Shalat Tarawih di Masjid Agung Sultan Jeumpa, Bireuen, sejak malam pertama hingga malam keempat Ramadhan, Kamis (15/4/2021) masih terlihat ramai.

Para jamaah datang dari berbagai desa di sekitaran Kota Bireuen dengan menggunakan sepeda motor dan mobil yang memenuhi halaman masjid.

Kaum muslimin dan muslimat Kota Bireuen dan sekitarnya setiap malam Ramadhan memadati Masjid Agung Sultan Jeumpa Bireuen untuk melaksanakan ibadah shalat wajib dan shalat sunat Tarawih.

Pengurus Masjid Agung Sultan Jeumpa Bireuen, Tgk M Jafar kepada Acehherald.com mengatakan, pelaksanaan shalat wajib dan shalat Tarawih berjamaah dengan imam dan penceramah subuh secara bergilir yang telah dijadwalkan, dan diisi oleh Imam dan penceramah dari kalangan alim ulama dalam Kabupaten Bireuen.

Halaman Masjid Agung Sultan Jeumpa yang memiliki areal parkir yang luas dan keindahan dalam masjid, memikat minat jamaah untuk melaksanakan shalat tarawih di masjid kebanggaan masyarakat Kabupaten Bireuen itu. “Halaman Masjid Agung Sultan Jeumpa Bireuen mampu menampung kendaraan roda dua, roda empat dan bus berbadan lebar sekalipun  diatur petugas pengamanan agar kendaraan jamaah aman, serta dekor di dalam masjid juga sangat indah,” kata Tgk Jafar.

 

PENULIS : FERIZAL HASAN (BIREUEN)

Baca Juga:  Ketua DPRK Serahkan Bantuan untuk Korban Kebakaran Gampong Keuramat

Berita Terkini

Haba Nanggroe