HUT Ke 71 Humas Polri, Polres Aceh Selatan Gelar Donor Darah di Pesantren

TAPAKTUAN|ACEHHERALD – Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-71 Humas Polri, Polres Aceh Selatan Gelar Kegiatan donor darah bertempat di Pesantren Darul Rahmah Kecamatan Kluet Utara Kota Fajar, Rabu (26/10/2022). Kapolres Aceh Selatan AKBP Nova Suryandaru,S.I.K melalui Kasi Humas AKP Junaidi, mengatakan bahwa Donor Darah tersebut salah satu rangkaian Kegiatan dalam rangka Hut Humas Polri … Read more

Polres Aceh Selatan Gelar Donor Darah dalam Rangka HUT ke -71 Humas Polri, Rabu (26/10/2022) foto. Zulfan

Iklan Baris

Lensa Warga

TAPAKTUAN|ACEHHERALD – Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-71 Humas Polri, Polres Aceh Selatan Gelar Kegiatan donor darah bertempat di Pesantren Darul Rahmah Kecamatan Kluet Utara Kota Fajar, Rabu (26/10/2022).

Kapolres Aceh Selatan AKBP Nova Suryandaru,S.I.K melalui Kasi Humas AKP Junaidi, mengatakan bahwa Donor Darah tersebut salah satu rangkaian Kegiatan dalam rangka Hut Humas Polri ke 71. “Hari ini kami melaksanakan kegiatan Donor Darah, dalam rangka Hut Humas Polri ke 71, Alhamdulillah sudah terkumpul sebanyak 85 kantong dan semoga bisa membantu masyarakat yang membutuhkan, “ujar Junaidi.

Kasi Humas menambahkan, melalui Humas Kapolres Aceh Selatan mengucapakan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam kegiatan donor darah ini. “Selain dapat membantu masyarakat disaat membutuhkan tentu dapat membuat kita semakin sehat dan satu tetes darah sangat berarti untuk kemanusiaan khususnya bagi mereka yang membutuhkan darah.

Kegiatan tersebut turut diikuti oleh personil jajaran Polres Aceh Selatan, para Santri Darulrahmah, Pemuda Pancasila dan insan media cetak serta elektronik.

 

Penulis: Zulfan/Aceh Selatan

Baca Juga:  AS Campuri Urusan Hagia Sophia, Urusan Apa Mereka?

Berita Terkini

Haba Nanggroe