HASIL MATCHDAY KEENAM LIGA CHAMPIONS, 12 TIM LOLOS BABAK 16 BESAR

[divider style=”solid” top=”20″ bottom=”20″] BANDA ACEH | ACEH HERALD SEBANYAK 12 tim berhasil memastikan lolos ke babak 16 besar Liga Champions usai berlangsungnya matchday keenam fase grup, Rabu (9/12) dini hari WIB. Lazio, RB Leipzig, dan Paris Saint-Germain jadi tiga tim berikutnya yang bisa melaju ke fase gugur. Kepastian tiga tim itu lolos membuat hanya empat tiket tersisa untuk … Read more

Momen Amadou Haidara mencetak gol kedua RB Leipzig ke gawang Manchester United, Liga Champions 2020/21 (Dok. AP Photo)

Iklan Baris

Lensa Warga

Momen Amadou Haidara mencetak gol kedua RB Leipzig ke gawang Manchester United, Liga Champions 2020/21 (Dok. AP Photo)

[divider style=”solid” top=”20″ bottom=”20″]

BANDA ACEH | ACEH HERALD

SEBANYAK 12 tim berhasil memastikan lolos ke babak 16 besar Liga Champions usai berlangsungnya matchday keenam fase grup, Rabu (9/12) dini hari WIB.

Lazio, RB Leipzig, dan Paris Saint-Germain jadi tiga tim berikutnya yang bisa melaju ke fase gugur. Kepastian tiga tim itu lolos membuat hanya empat tiket tersisa untuk melengkapi jatah 16 tim di fase berikutnya.

Lazio memastikan tiket ke fase selanjutnya setelah bermain imbang 2-2 melawan Club Brugge di Stadion Olimpico, Roma. Tambahan satu poin sudah cukup buat Lazio untuk mendampingi Borussia Dortmund lolos dari Grup F.

Lazio lolos sebagai runner up grup mendampingi Dortmund yang keluar sebagai juara grup. Dortmund lolos secara meyakinkan usai mengalahkan Zenit St. Petersburg di laga pamungkas.

Sukses Lazio melaju ke babak 16 besar diikuti Leipzig dan PSG yang merebut dua tiket ke babak selanjutnya dari Grup H.

Leipzig yang berstatus tim kuda hitam bisa lolos usai mengalahkan Manchester United 3-2 di Red Bull Arena. Skuad asuhan Julian Nagelsmann bahkan sempat unggul 3-0 sebelum MU memperkecil skor jadi 2-3 yang bertahan hingga babak kedua usai.

Tambahan tiga poin membuat Leipzig menempati puncak klasemen sementara Grup H dengan mengoleksi 12 poin. Leipzig sementara unggul tiga poin dari PSG yang mengalami penundaan laga kontra Istanbul Basaksehir.

PSG sendiri minimal lolos sebagai runner up dari Grup H. Les Parisiens berhak lolos karena unggul head to head atas MU.

Berikut daftar 12 Tim Lolos Babak 16 Besar Liga Champions:

Grup A
Bayern Munchen

Grup C
Manchester City
FC Porto

Grup D
Liverpool

Grup E
Chelsea
Sevilla

Baca Juga:  Said Iqbal : Jika Omnibus Law Diteken, KSPI Gelar Demo Buruh 1 November

Grup F
Borussia Dortmund
Lazio

Grup G
Juventus
Barcelona

Grup H
RB Leipzig
PSG

 

EDITOR     :     APRI AL AMIN

Sumber     :     CNNIndonesia

 

Berita Terkini

Haba Nanggroe