Fathani Janjikan Santunan Kematian Rp 2 Juta

Begitupun untuk Lhokseumawe carong dan meagama, Fathani memberikan bea siswa untuk mahasiswa dan santri, bantuan pembangunan dan operasional dayah, peningkatan insentif guru ngaji gampong, peningkatan kesejahteraan dan mengurangi beban adiministrasi guru, meningkatkan insentif imum gampong dan magrib mengaji.

Iklan Baris

Lensa Warga

LHOKSEUMAWE | ACEHHERALD.com – Calon walikota Lhokseumawe Fathani/Zarkasyi menjanjikan santunan kematian untuk warga sebesar Rp 2 juta dan biaya persalinan apabila ia terpilih menjadi walikota Lhokseumawe. Janji ini mereka tuangkan dalam 4 program unggulan pasangan yang diusung oleh Partai Golkar, Gerinda, Hanura dan PSI itu.

Dari empat program unggulan tersebut dijabarkan antara lain kota smart city, bangun jalan gampong 100 meter, kota bebas banjir, kota terang benderang, kota taman ramah anak, kota taman ramah investasi, mendorong realisasi KEK Arun, Lhokseumawe sport center, rumah kreatif anak muda, kepastian paket infrastruktur di setiap gampong, revitalisasi pasar modern, bersih, aman dan nyaman dan pabrik penyimpanan dan pengolahan hasil laut.

Kemudian untuk program Lhokseumawe Sejahtera, Fathani akan mewujudkan 100 persen rumah layak huni, dana santunan kematian Rp 2 juta, meningkatkan TPP ASN, UMKM naik kelas, 5000 lapangan kerja baru, insentif ketua pemuda gampong dan subsidi pupuk pertanian.
Program Lhokseumawe sehat Fathani/Zarkasyi akan membangun RSU tipe A, bantuan dana persalinan Rp 1 juta, membangun pusat konsling kesehatan gampong, pengolahan sampah terpadu, meningkatkan insentif kader Posyandu.

Begitupun untuk Lhokseumawe carong dan meagama, Fathani memberikan bea siswa untuk mahasiswa dan santri, bantuan pembangunan dan operasional dayah, peningkatan insentif guru ngaji gampong, peningkatan kesejahteraan dan mengurangi beban adiministrasi guru, meningkatkan insentif imum gampong dan magrib mengaji.

Baca Juga:  Presiden Federasi Kurash Indonesia, Tinjau Venue Kurash di Kota Jantho
Kata Kunci (Tags):
farhani/zarkasyi, pilkada lhokseumawe, smart city, calon walikota

Berita Terkini

Haba Nanggroe