LHOKSEUMAWE I ACEHHERALD.com – Penjabat (Pj) Walikota Lhokseumawe, DR Imran, kembali memberi sinyal tegas akan melakukan pembenahan birokrasi di Pemkot Lhokseumawe, termasuk eselon II dan III. Namun Pengisian jabatan eselon II dan III di jajaran Pemko Lhokseumawe patokannya pada kinerja, bukan usulan dan lobi-lobi dari calo. “Aparatur Sipil Negara yang berprestasi dan beretika itu yang diprioritaskan naik kelas,” demikian antara lain penegasan Pj Walikota Lhokseumawe Dr Imran pada apel gabungan, Senin (7/8/2023) di Lapangan Hiraq.
Ia menambahkan, sampai hari ini sudah banyak pihak yang minta dekingan untuk menghubungi dirinya untuk promosi jabatan eselon III dan II. Minta dekingan dari mana-mana, dari teman saya agar dipromosikan dan menentukan itu jabatan dimana, disampaikan langsung, pak jabatan kosong ada di sini dan itu luar biasa. Tetapi saat disuruh apel dan hadir kerja tidak disiplin,” katanya.
Imran secara tegas memastikan bahwa untuk pengisian jabatan itu berdasarkan kinerja. “Saya tidak akan terpengaruh dengan siapapun yang ada di belakang anda tersebut kalau kinerjanya tidak bagus, etika anda tidak baik, ini saya pastikan dimutasi,” ujarnya.
Hal lain yang disampaikan adalah untuk pengisian jabatan eselon II ke depan bisa diisi oleh P3K. Ini yang harus hati-hati untuk ASN.
Ia minta ASN meningkatkan kinerja serta disiplin apalagi tunjangan prestasi kerja (TPP) sudah dibayar full 12 bulan.
Sementara itu terkait pengisian jabatan eselon II harus disegerakan. Sebab ada Kadis yang memasuki masa pensiun pada bulan Agustus serta untuk mendefinitifkan para pejabat eselon II di dinas lain.
Penulis : Yuswardi