Dinsos Aceh Timur Salurkan Sembako Untuk Korban Puting Beliung di Peureulak

IDI | ACEH HERALD DINAS Sosial (Dinsos) Aceh Timur menyalurkan bantuan sembako bagi korban bencana alam angin puting beliung di sejumlah desa dalam wilayah Kecamatan Peureulak, Senin (26/4/2021).Bantuan sembako berupa beras, minyak goreng, air miniral, dan mie instan itu diserahkan langsung Kasi Linjamsos Dinsos Aceh Timur, Saharani didampingi Kasi Bantuan Arsyad melalui Camat Peureulak, Nasri. … Read more

Iklan Baris

Lensa Warga

Kabid Linjamsos Dinas Sosial Aceh Timur, Saharani (kiri) bersama Kasi Bantuan Arsyad (2 kanan) didampingi Camat Peureulak Nasri (kanan), saat penyaluran bantuan jadup untuk korban bencana alam di Kantor Camat Peureulak, Aceh Timur, Senin (26/4/2021). (Foto IST)

IDI | ACEH HERALD

DINAS Sosial (Dinsos) Aceh Timur menyalurkan bantuan sembako bagi korban bencana alam angin puting beliung di sejumlah desa dalam wilayah Kecamatan Peureulak, Senin (26/4/2021).Bantuan sembako berupa beras, minyak goreng, air miniral, dan mie instan itu diserahkan langsung Kasi Linjamsos Dinsos Aceh Timur, Saharani didampingi Kasi Bantuan Arsyad melalui Camat Peureulak, Nasri.

Kadis Sosial Aceh Timur, Ir Elfiandi, Sp.I melalui Kabid Linjamsos Saharani, MA menyebutkan, bantuan yang diserahkan tersebut merupakan bentuk kepedulian pemerintah terhadap puluhan masyarakat yang rumahnya porak-poranda dihantam angin puting beliung di sejumlah desa dalam Kecamatan Peureulak dan Peureulak Barat.

Berdasarkan data dari pihak kecamatan, terdapat 30 KK di Peureulak dan satu KK di Peureulak Barat yang mengalami kerusakan rumah, baik rusak ringan, rusak sedang dan rusak berat, ujar Saharani.

Sebagaimana diketahui, angin puting beliung telah merusak puluhan rumah dan tempat usaha serta sarana pendidikan non formal disejumlah desa dalam Kecamatan Peureulak dan Peureulak Barat, Aceh Timur, Sabtu (24/4/2021) malam.

Desa yang mengalami dampak bencana alam itu antara lain Desa Keumuneng, Seuneubok Aceh, Alue Nibong, Leuge, dan Balee Buya. Kerusakan meliputi rumah, tempat usaha berupa kios kelontong, doosmer, loteng sebuah sekolah serta balai pengajian.

Penulis Ridwan Suud

 

Baca Juga:  Mayat Misterius yang Ditemukan Mengapung si Sungai Peureulak Ternyata Dibunuh Karyawannya

Berita Terkini

Haba Nanggroe