Dandim dan Kapolres Pimpin Razia Masker

TAPAKTUAN I ACEHHERALD.com
INI dia yang tepat dikatakan, beramal dan menuai pahala bersama. Sebuah tim gabungan yang dipimpin langsung oleh Dandim 0107/Aceh Selatan Letnan Kolonel Inf R Sulistiya Herlambang HB, Kapolres Aceh Selatan AKBP Ardianto Nugroho, terdiri atas personil TNI/Polri, Satuan Pamong Praja (Satpol-PP) dan Dinas Perhubungan serta Satgas Covid-19 Kabupaten Aceh Selatan, melakukan razia masker bersama terhadap pelalulintas di Jl. Nasional tepatnya di depan Masjid Istiqamah Kecamatan Tapaktuan Kabupaten Aceh Selatan, Jum’at (14/08/2020) pagi.
Yang paling menarik dalam razia itu adalah, pengendara yang ogah mengenakan masker serta penerapan protokol kesehatan, akan diberhentikan. Setelah menjalani sosialisasi dan edukasi yang dilakukan tim gabungan, para pelanggar itu diminta membersihkan pekarangan masjid. Setelah itu dibagikan masker dan kembali melanjutkan perjalanan. “Ini pantas ditiru, bekerja, beramal dan menuai pahala secara bersama. Tak ada yang merasa keberatan,” tutur salah seorang yang terjaring razia masker.

Dandim Letkol Inf R Sulistiya Herlambang HB yang juga merupakan Wakil Ketua I Satgas Covid-19 Aceh Selatan menyampaikan, kegiatan dilakukan sesuai dengan Instruksi Presiden (Inpres) nomor 6 Tahun 2020 tentang Penggunaan Masker dalam rangka pencegahan penyebaran COVID-19. “Kegiatan ini kita gelar seiring dengan terus meningkatnya kasus positif Virus Corona di wilayah Kabupaten Aceh Selatan saat ini,” kata Letkol Sulistiya.
Ditambahkan, para pengendara yang tidak mengenakan masker setelah diberhentikan dicatat identitasnya oleh petugas. Setelah itu menjalani sanksi membersihkan halaman masjid. “Setelah sanksi dilaksanakan pengendara itu akan diberikan masker. Namun, kalau ia memiliki masker, petugas menyuruh untuk mengenakannya, Ini juga merupakan arahan kita kepada masyarakat atas penegakan penerapan disiplinan protokol kesehatan khususnya di wilayah aceh selatan.” ucap Dandim.

Kegiatan penegakan ini akan terus dilakukan hingga masyarakat memiliki kesadaran menjalankan protokol kesehatan secara maksimal demi menjaga kesehatan diri, keluarga dan lingkungan dari penyebaran virus corona. “Saat ini masyarakat harus dapat beradaptasi dengan kebiasaan baru di masa pandemi Covid-19,” ujar Dandim R Sulistiya yang dibenarkan oleh Kapolres AKBP Ardianto Nugroho.
Turut hadir dalam acara tersebut Bupati Aceh Selatan yang diwakili oleh Asisten I Erwiandi, S. Sos. M. Si, Pasi Intel Kodim, Kapten Arm Tajuddin, Kasat Pol PP dan WH, Diky Ichwan, S. STP, Kabid Darat Dinas Perhubungan Aceh Selatan, Sukair, SE
PENULIS : ZULFAN (ACEH SELATAN)