Aceh Besar Siap 35 HA Tanah Untuk Pembangunan Kampus IPDN

  BANDA ACEH | ACEH HERALD.com Sebanyak 35 hektare lahan untuk pembangunan gedung dan fasilitas pendukung Kampus Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) regional Aceh telah disiapkan. Pemerintah Kabupaten Aceh Besar siap menyambut pendirian kampus IPDN di Kota Jantho. Hal itu dikemukakan Bupati Aceh Besar Mawardi Ali, di Meuligoe Bupati Aceh Besar, Jumat (26/6/2020) petang. “Pemkab … Read more

Iklan Baris

Lensa Warga

 

Bupati Aceh Besar, Ir Mawardi Ali

BANDA ACEH | ACEH HERALD.com

Sebanyak 35 hektare lahan untuk pembangunan gedung dan fasilitas pendukung Kampus Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) regional Aceh telah disiapkan. Pemerintah Kabupaten Aceh Besar siap menyambut pendirian kampus IPDN di Kota Jantho.

Hal itu dikemukakan Bupati Aceh Besar Mawardi Ali, di Meuligoe Bupati Aceh Besar, Jumat (26/6/2020) petang. “Pemkab Aceh Besar siap mendukung pembentukan dan pendirian Kampus IPDN di Kota Jantho Aceh Besar. Kami telah memberikan berbagai fasilitas, dan lahan seluas 35 hektar, kampus sementara, dan fasilitas pendukung lainnya. Kami berharap pendirian kampus IPDN bisa segera terealisasi,” ujar Mawardi.

Karo Humas dan Protokol Muhammad Iswanto

Sebagaimana diketahui, sebelumnya ada dua daerah yang menjadi kandidat pembangunan kampus IPDN regional Aceh, yaitu Aceh Besar dan Kota Sabang. Namun, tim penilai dari Kementerian Dalam Negeri memilih Aceh Besar karena berbagai penilaian, di antaranya jarak yang dekat dengan Ibukota, ketersediaan lahan serta sarana dan prasarana pendukung yang telah ada.

Sesuai dengan janji Pelaksana Tugas Gubernur Aceh Nova Iriansyah, tahun 2020 ini pembangunan sarana dan prasarana pendukung terus dipacu agar kampus IPDN bisa segera difungsikan.

Saat menerima kunjungan Rektor IPDN Murtir Jeddawi, pada akhir September 2019 lalu, Nova menegaskan, bahwa Pemerintah Aceh sangat serius dan akan segera mempersiapkan segala kebutuhan dalam proses pembangunan kampus IPDN regional Aceh di Kota Jantho.

“Alhamdulillah, tidak ada kata lain yang bisa kita sampaikan selain apresiasi dan terimakasih atas berdirinya IPDN,” ujar Plt Gubernur saat menerima kunjungan Rektor IPDN Murtir Jeddawi, beserta rombongan di Rumah Dinas Wakil Gubernur Aceh, akhir September 2019 lalu.

Sementara itu, Kepala Biro Humas dan Protokol Setda Aceh Muhammad Iswanto menjelaskan, Bahwa Pemerintah Aceh sangat fokus untuk mendukung dan membantu proses pembangunan Kampus IPDN Regional Aceh di Kota Jantho.

Baca Juga:  Mahasiswa Pembuat Aplikasi Undangan Nikah Sedot Rekening Ditangkap

“Pak Nova dan seluruh jajaran Pemerintah Aceh sangat berkomitmen dan siap membantu proses pembangunan Kampus IPDN di Kota Jantho. Kami juga berharap dukungan dari masyarakat agar pembangunan kampus ini bisa segera selesai, dan kampus segera beroperasi, karena secara ekonomi, keberadaan kampus ini akan turut memberi pengaruh pada kehidupan ekonomi masyarakat di sekitar kampus,” ujar Iswanto.

Editor : M Nasir Yusuf

Berita Terkini

Haba Nanggroe