
LHOKSUKON I ACEH HERALD.com
Hujan lebat yang mengguyur sebagian besar pedalaman Aceh Utara telah menyebabkan sejumlah pemukiman penduduk terendam dan terjadi banjir bandang di beberapa wilayah.
Seperti diketahui, pada Senin (11/05/2020) malam, banjir kiriman sempat merendam sejumlah perumahan, termasuk masjid Krueng Haji.
Banjir bandang akibat hujan lebat itu ikut merendam kawasan Blang Reulieng, Kecamatan Sawang, Aceh Utara. Namun genangan air itu kini sudah surut. Banjir bandang yang menggenai pemukiman penduduk di kawasan itu hanya bertahan beberapa jam saja. Namun lumpur bawaan banjir itu sempat menimbulkan kesulitan warga untuk membersihkan, apalagi saat ini sedang bulan Ramadhan.
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) Tantawi kepada Acehherald.com, Senin (11/05/2020) meninjau lokasi banjir.
Ia menyebutkan bahwa pekarangan dan dalam masjid yang sempat digenangi banjir bandang itu sudah dibersihkan.
“Pembersihan dilakukan tim dari Polres Lhokseumawe dan IPSM Aceh Utara di Dayah Blang Reuling, Kecamatan Sawang,” ujar politisi dari Partai Demokrat ini.
Penulis : Yuswardi / Aceh Utara , Lhokseumawe