Wahyu Widada Kunjungi Mapolda Aceh, Tawa Lepas Kumpul sama Sahabat

BANDA ACEH | ACEHHERALD.COM – Komjen Pol Wahyu Widada baru-baru ini berkunjung ke Mapolda Aceh. Di sana dia disambut para sahabat terbaiknya. Rupanya, banyak kenangan indah yang ditinggalkan oleh jenderal lulusan terbaik itu di Mapolda Aceh. Dia kemudian bernostalgia bersama para sahabat. Berikut ulasannya dilansir dari Instagram Wahyu Widada, Rabu (28/6). Bertemu Sahabat Terbaik Dalam unggahan … Read more

Iklan Baris

Lensa Warga

BANDA ACEH | ACEHHERALD.COM – Komjen Pol Wahyu Widada baru-baru ini berkunjung ke Mapolda Aceh. Di sana dia disambut para sahabat terbaiknya.

Rupanya, banyak kenangan indah yang ditinggalkan oleh jenderal lulusan terbaik itu di Mapolda Aceh. Dia kemudian bernostalgia bersama para sahabat.

Berikut ulasannya dilansir dari Instagram Wahyu Widada, Rabu (28/6).

Bertemu Sahabat Terbaik

Dalam unggahan akun Instagram @wahyuwidada memperlihatkan eks Kapolda Aceh tengah kembali berkunjung ke kantor lamanya. Di sana, Komjen Wahyu Widada juga bertemu dengan para sahabat terbaiknya.

Peraih Adhi Makayasa itu juga mengatakan bersyukur dengan adanya kemajuan yang ada di Mapolda Aceh. Terlebih sudah banyak bangunan-bangunan baru di sana.

“Setelah hampir 2 tahun meninggalkan Aceh, Hari ini saya berkesempatan kunjungan ke Markas Polda Aceh dan bertemu dengan para sahabat terbaik. Alhamdulillah sudah banyak kemajuan dengan beberapa bangunan baru,” tulis Komjen Wahyu Widada.

Terpancar Wajah Bahagia

Dalam kunjungan tersebut, Komjen Wahyu Widada tampak sangat bahagia saat berkunjung ke Mapolda Aceh.

Dari wajah Komjen Wahyu terpancar wajah tertawa lepas. Seperti sedang mengenang masa lalu yang membahagiakan bersama dengan kawan-kawan lamanya.

Profil Komjen Wahyu Widada

Komjen Wahyu Widada adalah seorang perwira tinggi Polri yang baru saja ditunjuk Kapolri menjadi Kabareskrim menggantikan Komjen Agus Andrianto. Sebelum menjabat Kabareskrim, Wahyu dipercaya sebagai Kabaintelkam.

Wahyu merupakan lulusan terbaik Akademi Polisi pada tahun 1991 dan seangkatan dengan Kapolri Listyo Sigit Prabowo. Komjen Wahyu mengawali karier politiknya di satuan Polairud.

Sebelumnya, Komjen Pol Wahyu Widada pada tahun 2020 sampai 2021 pernah menjabat sebagai Kepala Kepolisian Daerah Aceh.

Sumber: merdeka.com

Baca Juga:  Mahfud Md Resmi Serahkan Surat Pengunduran Diri ke Jokowi

Berita Terkini

Haba Nanggroe