Anggota DPRK Apresiasi Kinerja Pj Bupati Terkait Hibah Dua Unit Damkar

KOTA JANTHO I ACEHHERALD.com Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Besar, Muhibuddin Ibrahim yang akrab disapa Ucok Sibreh, secara terbuka memberikan apresiasi kepada Penjabat (Pj) Bupati Aceh Besar, atas kinerja sinergitas serta kolaborasi lintas sektor selama duduk di pucuk Pemerintahan Aceh Besar. “Terakhir prestasi itu adalah hibah luar negeri dua unit armada pemadam kebakaran … Read more

Muhibuddin Ibrahim

Iklan Baris

Lensa Warga

KOTA JANTHO I ACEHHERALD.com Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Besar, Muhibuddin Ibrahim yang akrab disapa Ucok Sibreh, secara terbuka memberikan apresiasi kepada Penjabat (Pj) Bupati Aceh Besar, atas kinerja sinergitas serta kolaborasi lintas sektor selama duduk di pucuk Pemerintahan Aceh Besar. “Terakhir prestasi itu adalah hibah luar negeri dua unit armada pemadam kebakaran (Damkar) untuk Aceh Besar. HIbah itu dipastikan karena kemampuan lobi dan komunikasi intens dari kepala daerah, dalam hal ini Pj Bupati,” tutur Ucok Sibreh, saat dihubungi acehherald.com, Selasa (28/02/2023) malam.

Menurut Ucok yang juga Ketua Golkar Aceh Besar itu, hibah tersebut sangat tepat, karena kondisi luasan wilayah Aceh Besar yang mencapai 23 Kecamatan, dengan bentang medan topografi yang beragam. Selama ini karena jumlah armada yang masih kurang, serta jangkauan yang terlalu luas, membuat upaya pemadaman tak berlangsung maksimal. “Karena unit terbatas, kadang sering kalah berlomba dengan kecepatan amuk api. Dengan adanya dua armada hibah ini, upaya pemadaman akan semakin efektif dan konprehensiv dan gerak BPBD Aceh Besar juga semakin dinamis,” kata Ucok yang juga Ketua PMI Aceh Besar itu.

Di bagian lain, Ucok Sibreh juga berharap agar jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Aceh Besar mengikuti langkah dinamis seperti Pj Bupati Muhammad Iswanto, dengan membangun komunikasi ke jalur masing masing di pusat. Karena upaya yang dilakukan itu akan sangat membantu keuangan daerah. Karena kondisi keuangan daerah Aceh Besar, diakui oleh Ucok, sedang tidak sehat sehat saja. Dan potensi untuk melobi Jakarta itu hingga kini tetap saja terbuka.”Sedikit pun yang dilakukan akan sangat berarti bagi daerah Aceh Besar yang anggarannya terbatas,” tandas Ucok.

Baca Juga:  Pemilu Tetap 2024, KPU Minta KIP tak Jalankan Tahapan Pilkada Aceh

Seperti diberitakan sebelumnya, Penjabat Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto, S.STP MM, Selasa (28/02/2023) menerima hibah luar negeri melalui Kemendagri berupa dua uni mobil pemadam kebakaran yang diserahkan oleh Dirjen Bina Administrasi Kewilayahan Kemendagri Dr Drs Safrizal ZA MSi di Hotel Sahid Jaya, Jakarta Pusat, Selasa (28/2/2023).

Dalam kesempatan itu, Pj Bupati Aceh Besar ikut didampingi Kalaksa BPBD Aceh Besar Ridwan Jamil SSos MSi.

Bantuan tersebut merupakan hibah dari Donor Ehime Toyota Motor Corporation dan Donor Kochi Toyota Motor Corporation, Donor Japan Firefigters Association dan Donor Gyeonggi Provincial Govermment of The Republic of Korea yang diterushibahkan kepada Pemda melalui Kemendari.

Pj Bupati Aceh Besar menyampaikan apresiasi kepada  Dirjen Bina Administrasi Kewilayahan Kemendagri yang telah menyerahkan bantuan tersebut kepada Pemkab Aceh Besar. “Bantuan mobil pemadam sangat bermanfaat bagi Aceh Besar dalam melayani masyarakat terutama yang tertimpa musibah kebakara,” katanya.

Iswanto mengingatkan semua pihak untuk bersyukur atas bantuan fasilitas layanan kedaruratan itu. “Sebagai bentuk rasa syukur, mari kita jaga dan rawat fasilitas ini, hingga mampu beroperasi secara maksimal saat terjadinya musibah amuk api,” tutur Iswanto.

Berita Terkini

Haba Nanggroe