Pj Sekda Bener Meriah Buka Pelatihan Pengisian Format APBK

REDELONG I ACEHHERALD.com – Pj Bupati Bener Meriah diwakili oleh Pj Sekda yang juga Asisten 2 Sayutiman, SE, MM, membuka kegiatan Pelatihan dan Pengisian Format A1 APBK tahun 2023 SKPK se-Kabupaten Bener Meriah dalam rangka tertib Administrasi dan Pelaporan, yang bertempat di Aula Setdakab Bener Meriah. (14/02/23). Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dan sejalan dengan Surat … Read more

Sayutiman

Iklan Baris

Lensa Warga

REDELONG I ACEHHERALD.com – Pj Bupati Bener Meriah diwakili oleh Pj Sekda yang juga Asisten 2 Sayutiman, SE, MM, membuka kegiatan Pelatihan dan Pengisian Format A1 APBK tahun 2023 SKPK se-Kabupaten Bener Meriah dalam rangka tertib Administrasi dan Pelaporan, yang bertempat di Aula Setdakab Bener Meriah. (14/02/23).

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dan sejalan dengan Surat Edaran Gubernur Aceh Nomor 900/16679/2022 tentang Tertib Administrasi dan Pelaporan Pembangunan.

Dalam arahannya Sayutiman menyampaikan “kegiatan pelatihan ini sebagai penguatan SDM Aparatur Sipil Negara (ASN), khususnya dalam rangka mendukung percepatan pembangunan di daerah.”

Lanjutnya “kepada seluruh peserta, terkhusus kepada operator, untuk dapat mengikuti pelatihan ini dengan fokus dan serius, sehingga pengisian Format A1 APBK akan semakin cepar rampung, dan hasil tersebut juga sebagai dasar laporan realisasi fisik dan keuangan setiap bulannya.”

Pengisian Format A1 juga bertujuan sebagai langkah preventif pemerintah apabila terjadi suatu kendala saat pelaksanaan pembangunan. Dan pemerintah dapat menganrisipasi dari awal kendala-kendala yang muncul saat pelaksanaan pembangunan.

Robby

Baca Juga:  Bupati Rocky Dukung Zona Integritas Polres Aceh Timur

Berita Terkini

Haba Nanggroe