
LHOKSEUMAWE | ACEH HERALD.com-
Pemerintah Kota Lhokseumawe akan segera mempercantik Lapangan Hiraq dan sekaligus untuk mendukung keindahan taman kota lainnya, termasuk Taman Riyadhah yang berada di jantung kota Lhokseumawe.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Kota Lhokseumawe, Safaruddin mengatakan dalam waktu dekat pihaknya akan merevitalisasi Lapangan Hiraq di Kecamatan Banda Sakti. Untuk pembangunan taman tersebut, pihak PUPR terpaksa menebang sebanyak tiga pohon.
Namun penebangan pohon yang terpaksa dilakukan, nanti setelah pemetaan akan ditanam pohon pengganti. Jumlah pohon pengganti yang akan ditanam direncanakan lebih dari jumlah pohon yang sudah ditebang.
“Insya Allah, di Lapangan Hirak tersebut nantinya akan ditanam empat pohon pengganti,” ujar Kepala Dinas PUPR. Sehingga lapangan tersebut tetap sejuk dan rindang dengan dedaunan dan suara kicauan burung liar.
Lapangan yang selama ini dijadikan sebagai tempat upacara dan berbagai kegiatan keagamaan lainnya, seperti arena Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ), sudah saatnya direvalitasi.
Untuk merevalitasi taman tersebut, Dinas PUPR Lhokseumawe mulai melakukan penebangan pohon besar di depan Lapangan Hiraq, Jalan Merdeka Timur, Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe, Senin (6/6/2022).
Dikatakan, penebangan beberapa pohon dalam ukuran besar itu dalam upaya penataan lokasi. Namun, kata Kadis PUPR Kota Lhokseumawe, seperti dilansir AcehHerald.com dari Serambinews, pihaknya akan menanam kembali ketiga pohon yang ditebang tersebut. “Bahkan, kita sudah siapkan tanaman pengganti yang akan ditanam di taman tersebut. Jumlah pohon pengganti yang kita siapkan, bukan hanya tiga. Tapi sampai empat pohon,” ujar Safaruddin.
Untuk pembangunan taman tersebut, Pemko Lhokseumawe akan menggunakan dana CSR Bank Aceh Syariah (BAS).(Adv)
Penulis Yuswardi