Tahapan Kongres I AFK Pidie Berubah, Ini Penjelasannya

SIGLI | ACEH HERALD PELAKSANAAN Kongres I Asosiasi Futsal Kabupaten (AFK) Pidie, yang seyogyanya dilaksanakan pada 6 Juni 2021 akhir pekan ini, sesuai pengumuman dari Panpel Kongres pada 31 Mai 2021 lalu, diundur sampai ada ada rekomendasi dari Asosiasi Futsal Aceh (AFA). Dalam pengumuman resmi Komite Pemilihan Kongres I AFA Pidie, tertanggal 2 Juni 2021 … Read more

Iklan Baris

Lensa Warga

Riswan Abbas

SIGLI | ACEH HERALD

PELAKSANAAN Kongres I Asosiasi Futsal Kabupaten (AFK) Pidie, yang seyogyanya dilaksanakan pada 6 Juni 2021 akhir pekan ini, sesuai pengumuman dari Panpel Kongres pada 31 Mai 2021 lalu, diundur sampai ada ada rekomendasi dari Asosiasi Futsal Aceh (AFA).

Dalam pengumuman resmi Komite Pemilihan Kongres I AFA Pidie, tertanggal 2 Juni 2021 menyebutkan, adanya perubahan tahapan Kongres, mulai batas pendaftaran Bakal Calon (Balon) ketua, dari sebelumnya sampai tanggal 3 Juni menjadi 8 Juni 2021. Verifikasi berkas Balon, sebelumnya pada tanggal 4 Juni menjadi tanggal 9 dan 10 Juni 2021.

Kemudian, penetapan Balon menjadi Calon Ketua, sebelumnya tanggal 5 Juni menjadi 11 Juni 2021, dan masa sanggah bagi Balon, sebelumnya tanggal 4 Juni, menjadi 12 dan 13 Juni 2021. Untuk persyaratan Balon Ketua, sebagaimana tersebut dalam pengumuman yang dikeluarkan oleh Komite Pemilihan Kongres I AFA Pidie pada 31 Mai 2021, tidak ada perubahan.

Ketua Komite Pemilihan Kongres I AFK Pidie, Rizwan Abbas, kepada awak media, Rabu (02/06/2021) malam, mengatakan, perubahan tahapan ini disebabkan belum terpenuhinya Yuridiksi sesuai Statuta Federasi Futsal Indonesia (FFI), dimana jadwal tahapan-tahapan yang kita susun terlalu singkat.

Penyerahan SK Klub Futsal Pidie oleh Pemegang mandat Ketua AFK Pidie. (Foto Kiriman A.Gani)

Juga, lanjut Rizwan, menyangkut teknis agenda Kongres, dimana materi Kongres harus mengacu pada Statuta FFI, sehingga Balon Ketua nantinya cukup waktu untuk mempersiapkan diri, termasuk mempersiapkan persyaratan administrasi Balon Ketua. “Hal ini sesuai hasil Koordinasi Panitia Pelaksana bersama Komite Pemilihan Kongres I AFK Pidie, serta Mandataris Ketua AFK Pidie, Bapak Al Hadi A.Gani, dengan AFA, mereka, pihak AFA sangat berharap terselenggaranya Kongres I AFK Pidie, yang merupakan wujud daripada Konsolidasi Organisasi yang dapat dipertanggung jawabkan,” jelas Rizwan.

Menyangkut tanggal pelaksanaan Kongres, Rizwan mengatakan, AFA akan merekomendasikan kembali waktu pelaksanaanya, kemungkinan sebelum tanggal 20 Juni 2021, sebut Rizwan. “Dipastikan, pelaksanaan Kongres I AFK Pidie akan dibuka secara resmi oleh Ketua AFA, jadi kepada anggota klub yang sudah mendapat SK, supaya bersabar, jadikan Kongres sebagai wahana supremasi klub, Insya Allah Kongres ini bisa terlaksana dengan baik dan sukses,” harap Rizwan.

Baca Juga:  Kembangkan Usaha, Disperdagkop UKM Pidie Latih Kewirausahaan Bagi Korban HAM

Sebagaimana diketahui, sampai dengan tanggal 2 Juni, sejak dibuka pendaftaran pada 1 Juni 2021, belum ada pendaftar sebagai Balon Ketua AFK Pidie Periode 2021 – 2025. Juga diperoleh informasi dari Panitia Pelaksana Kongres, ada 36 klub Futsal yang telah di SK kan oleh AFK Pidie beberapa waktu lalu, yang telah terdaftar sebagai peserta Kongres I AFK Pidie.(*)

Berita Terkini

Haba Nanggroe