Bupati Rocky Serahkan Sepmor Kepada 50 Mukim dan Keuchik

IDI | ACEH HERALD- Bupati H Hasballah HM Thaeb yang akrab disapa Rocky menyerahkan 50 unit sepeda motor (Sepmor) kepada sejumlah mukim dan keuchik dalam wilayah Kabupaten Aceh Timur. Bantuan kendaraan dinas itu diserahkan Rocky secara simbolis kepada empat perwakilan keuchik dan dua perwakilan mukim di halaman kantor Setdakab Aceh Timur di Idi, Selasa (27/4/2021) … Read more

Iklan Baris

Lensa Warga

Bupati Rocky yang didampingi Sekda, Mahyuddin menyerahkan 50 unit Sepmor kepada perwakilan mukim dan keuchik yang dipusatkan di halaman kantor Setdakab Aceh Timur di Idi, Selasa (27/04/2021). Foto Diskominfo Atim.

IDI | ACEH HERALD-

Bupati H Hasballah HM Thaeb yang akrab disapa Rocky menyerahkan 50 unit sepeda motor (Sepmor) kepada sejumlah mukim dan keuchik dalam wilayah Kabupaten Aceh Timur.
Bantuan kendaraan dinas itu diserahkan Rocky secara simbolis kepada empat perwakilan keuchik dan dua perwakilan mukim di halaman kantor Setdakab Aceh Timur di Idi, Selasa (27/4/2021) siang.
Seusai penyerahan, Bupati Rocky yang didampingi Sekda, Ir Mahyuddin menyebutkan, bantuan sepeda motor itu diberikan untuk memudahkan sekalugus memperlancar kinerja para mukim dan keuchik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat gampong.

Rocky menilai, dimasa pandemi ini, aktifitas para keuchik dan mukim semakin banyak, termasuk upaya mengembangkan ekonomi masyarat di tengah kondisi Covid-19, sehingga membutuhkan kendaraan dinas.
Dikatakan, untuk memperlancar berbagai persoalan di desa atau gampong, sepeda motor sangat dibutuhkan. “Kami berikan kendaraan roda dua untuk mukim dan keuchik agar aktifitasnya lebih lancar lagi,” ujar Rocky.
Tak hanya untuk memperlancar kegiatan di gampong, Rocky juga berharap bantuan Sepmor ini hendaknya dapat memenuhi janji sebelum terpilih sebagai keuchik. Dalam penyampaian visi-misinya saat maju sebagai calon keuchik, banyak yang berjanji untuk membangun desa ke arah yang lebih baik.

“Sekarang sudah ada kendaraan, maka penuhilah janji kepada masyarakatnya,” harap Rocky.
Terkait kondisi daerah yang masih dilanda Covid-19, Rocky minta seluruh mukim dan keuchik serta jajaran pemerintahan gampong/desa berada di garda terdepan dalam penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

Penulis Ridwan Suud

 

Baca Juga:  Dapat Izin Mendagri, Dirreskrimsus Kebut Pemeriksaan 6 Anggota DPRA

Berita Terkini

Haba Nanggroe