Seekor Gajah Liar di Aceh Timur Diduga Sakit Parah

IDI | ACEH HERALD – Seekor gajah liar yang belum diketahui jenis kelaminnya dilaporkan mengalami sakit parah di kawasan perkebunan sawit PT Mapoli Raya yang terletak di dalam wilayah Desa Sri Mulya Kecamatan Peunarun, Aceh Timur. Menurut informasi, binatang berbelalai ini sudah sebulan lalu diduga sakit dan tidak beranjak dari lokasi tersebut. “Kami mendapat kabar … Read more

Iklan Baris

Lensa Warga

Seekor gajah liar dewasa tampak sendirian di areal perkebunan sawit PT Napoli Raya kawasan Desa Sri Mulya Peunarun Aceh Timur. Sabtu (20/03/2021). Hewan ini diduga sakit parah sejak berbulan lalu. Foto IST.

IDI  | ACEH HERALD –

Seekor gajah liar yang belum diketahui jenis kelaminnya dilaporkan mengalami sakit parah di kawasan perkebunan sawit PT Mapoli Raya yang terletak di dalam wilayah Desa Sri Mulya Kecamatan Peunarun, Aceh Timur.

Menurut informasi, binatang berbelalai ini sudah sebulan lalu diduga sakit dan tidak beranjak dari lokasi tersebut.

“Kami mendapat kabar bahwa ada seekor gajah liar dalam keadaan sakit di areal perkebunan,” kata Ali (30), salah seorang anggota FKL (Forum Konservasi Leuser), Sabtu (20/3/2021) sore.
Dalam laporannya kepada pihak terkait, Ali juga menyebutkan gajah liar dewasa yang sudah lama diduga sakit itu, terlihat dalam kondisi lemas. Belum diketahui penyebab sakitnya gajah tersebut.
Rencananya, Sabtu (20/3/2021) malam gajah liar tersebut akan dibius oleh dokter hewan dari Tim BKSDA (Balai Konservasi Sumber Daya Alam) Aceh dan petugas FKL. Begitupun, belum diperoleh informasi pasti jadwal tim ke lokasi mengingat jarak yang ditempuh tidak dekat.

Penulis Ridwan Suud

 

Baca Juga:  Kala Totalitas dan Pengabdian Tanpa Batas Diganjar Dengan SK P3K

Berita Terkini

Haba Nanggroe