Rumah Bendahara Gampong Ludes Dilalap Api, Dana BLT Ikut Jadi Abu

[divider style=”solid” top=”20″ bottom=”20″] SIGLI | ACEH HERALD SEDIKITNYA empat Rumah milik warga Gampong Neuheun, Kecamatan Batee Pidie, Provinsi Aceh, terbakar, kejadian sekira pukul 03.00 dinihari WIB, Rabu (23/12/2020). Dari keterangan Keuchik Gampong Neuheun, Lukman kepada media ini, Rabu (23/12/2020) Empat rumah yang terbakar tersebut milik Abdullah, Ismail, Tgk.Mauliddin dan Syahbuddin. Dalam kejadian itu, selain … Read more

Iklan Baris

Lensa Warga

Kebakaran di Gampong Neuhuen Kecamatan Batee, Pidie, dinihari tadi (Dok.Foto Ist)

[divider style=”solid” top=”20″ bottom=”20″]

SIGLI | ACEH HERALD

SEDIKITNYA empat Rumah milik warga Gampong Neuheun, Kecamatan Batee Pidie, Provinsi Aceh, terbakar, kejadian sekira pukul 03.00  dinihari WIB, Rabu (23/12/2020).

Dari keterangan Keuchik Gampong Neuheun, Lukman kepada media ini, Rabu (23/12/2020) Empat rumah yang terbakar tersebut milik Abdullah, Ismail, Tgk.Mauliddin dan Syahbuddin.

Dalam kejadian itu, selain tiga unit dari empat unit rumah ludes, uang gampong untuk BLT warga dan pembangunan fisik gampong yang baru ditarik Bendahara ikut hangus, namun dalam kejadian itu tidak ada korban jiwa. “Tiga unit dari empat unit rumah warga hangus, termasuk rumah milik Tgk. Mauliddin Bendahara Gampong, sehingga uang BLT dan untuk pembangunan fisik gampong yang baru ditarik Tgk. Mauliddin juga ikut hangus”, jelas Lukman, tanpa merinci jumlah uang.

“Api diperkirakan berasal dari atap rumah Ismail, salah satu pemilik rumah yang  terbakar. Pemilik rumah sempat melihat percikan api dari atap rumahnya,” sebut Lukman.

“Armada Damkar, BPBD Pidie juga ikut memadamkan api, namun tiga unit rumah semi permanen tidak bisa diselamatkan, hanya satu unit milik Syahbuddin yang tidak habis terbakar, walau kondisinya tidak layak dan harta benda nya ludes, ikut terbakar,” terangnya.

“Untuk sementara tiga keluarga korban kebakaran ditampung ditempat saudara mereka, sedangkan Bendahara Gampong ikut bersama saya,” ungkap Keuchik Lukman.

Sementara Kabid Kesiap Siagaan dan Damkar, BPBD Pidie, Mukhkis, S. Sos mengatakan, pada insiden tersebut, Rabu (02.45 wib) pihaknya mengerahkan tiga unit armada Damkar kelokasi, api berhasil dipadamkan pukul 05.30 wib. Dugaan sementara api berasal dari Korsleting Listrik.

Selain Tiga rumah, dalam laporannya juga disebutkan 2 (dua) unit sepmor bersama uang Rp.250 juta, diperkirakan milik Tgk.Maulidin ikut terbakar.

Baca Juga:  Tak Kunjung Digaji Pekerja Benkel Las Larikan Material dan Betor

Dilaporkan juga, 10 jiwa dari 3 KK saat ini mengungsi, demikian Informasi diterima media ini dari Kabid Kesiap Siagaan dan Damkar, BPBD Pidie, Mukhlis, S.Sos.(*)

 

PENULIS     :     */NURDINSYAM

Berita Terkini

Haba Nanggroe