Aktifitas Babinsa, Mulai dari Komsos Hingga Tanam Cabai

[divider style=”solid” top=”20″ bottom=”20″] SIGLI | ACEH HERALD JAJARAN bintara pembinaan desa (Babinsa) di wilayah Kodim Pidie, terus melakukan aktifitas di tengah masyarakat gampong binaan. Mulai dari komonikasi sosial (Komsos) hingga mendampengi petani cabai dilakoni prajurit TNI tersebut. Koramil 07/Simpang Tiga Kodim 0102/Pidie Serda Reza Irsyadi melaksanakan Komunikasi Sosial (komsos) dengan masyarakat Gampong Jaja tunong … Read more

Iklan Baris

Lensa Warga

Komsos dengan masyarakat (Dok. Foto kiriman Asnawi Ali)

[divider style=”solid” top=”20″ bottom=”20″]

SIGLI | ACEH HERALD

JAJARAN bintara pembinaan desa (Babinsa) di wilayah Kodim Pidie, terus melakukan aktifitas di tengah masyarakat gampong binaan. Mulai dari komonikasi sosial (Komsos) hingga mendampengi petani cabai dilakoni prajurit TNI tersebut.

Koramil 07/Simpang Tiga Kodim 0102/Pidie Serda Reza Irsyadi melaksanakan Komunikasi Sosial (komsos) dengan masyarakat Gampong Jaja tunong Kec. Simpang tiga Kab. Pidie,Provinsi Aceh. Minggu (15/11/2020).

Serda Reza Irsyadi menjelaskan, kegiatan komsos merupakan tugas rutin yang dilaksanakan oleh Babinsa untuk mengetahui perkembangan di wilayah binaan. Selain itu, komsos juga sebagai sarana mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat.

Dalam komsos ini, Babinsa memberitahukan kepada masyarakat tentang kebijakan pemerintah dalam upaya mencegah penyebaran wabah Covid-19.

Dampingi warga menanam cabai (Dok. Foto kiriman Asnawi Ali)

 

Dampingi Petani Cabai

Sementara itu Babinsa Koramil 01/Muara Tiga Kodim 0102/Pidie, Serka Sudirman membantu petani merawat tanaman cabai di Gampong Ie Masen Kecamatan Muara Tiga Kabupaten Pidie, Sabtu (14/11/2020).

Babinsa Koramil 01/Muara Tiga di sela sela kegiatan rutinnya melaksanakan dinas juga memantau wilayah desa binaannya, kegiatan pendampingan oleh Babinsa kepada petani cabai bertujuan memberikan motivasi dan memberikan semangat untuk meningkatkan kualitas produksi. “Cabai ini memerlukan perawatan yang ekstra,dari pemilihan pupuk dan obat untuk mengatasi hama sampai nanti pada saat masa panen dapat dilakukan secara maksimal,”  ujar Sidirman.

Dia berharap memasuki masa panen mendatang dapat membantu dan mendorong perekonomian warga yang ada di wilayah binaannya tersebut. “Hasil pertanian ini sesuai harapan kita, bisa membantu ekonomi masyarakat sekitar. Di sini warga umumnya bekerja sebagai nelayan, dan ada juga petani,” jelasnya.(*)

 

PENULIS     :     */NURDINSYAM

Baca Juga:  Dandim Pidie Resmikan Dojang Taekwondo Satria Tangkas

Berita Terkini

Haba Nanggroe