
BIREUEN | ACEH HERALD
SETELAH sebelumnya seorang wartawan, enam pejabat dan seorang anggota DPRK di Kabupaten Bireuen, Aceh, dinyatakan positif Corona, kini kembali seorang anggota DPRK, dua pejabat dan tujuh tenaga medis, serta beberapa warga Bireuen, dinyatakan terpapar virus Corona.
Juru Bicara (Jubir) Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Bireuen, Husaini menyebutkan, terjadinya penambahan yang ikut terpapar virus corona (Covid-19) menyusul pengambilan hasil swab pejabat serta warga lainnya.
Menurut Husaini, sebelumnya yang diambil swab 148 dan dikirim ke laboratorium penyakit infeksi Universitas Syiah Kuala Banda Aceh. Sementara yang keluar hasilnya dari 74 orang, sembilan orang dintaranya dinyatakan positif, enam orang dari kepala SKPK, seorang anggota DPRK dan seorang wartawan.
Sementera data hari ini kembali bertambah dari 58 orang yang telah ada hasil swabnya, tujuh orang dari tenaga medis di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Fauziah, seorang anggota DPRK, seorang dari Kepala Dinas dan seorang Camat,” sebut Husaini kepada wartawan, Selasa, (06/10/2020).
Kata Husaini, dari jumlah itu, 16 sampel diantaranya rusak akan dilakukan swab kembali. Sedangkan untuk tujuh orang dari tenaga medis itu, ada dari dokter umum dan ada juga dokter spesialis yang bertugas di RSUD dr Fauziah Bireuen.
Dengan terjadinya penambahan tersebut, hingga hari ini jumlah warga Bireuen yang dinyatakan positif Corona telah mencapai 141 orang. Bagi mereka yang positif virus Corona hingga sedang menjalani perawatan di rumah sakit maupun isolasi mandiri di rumahnya masing-masing,” pungkasnya.(*)
PENULIS : FERIZAL HASAN