
BIREUEN l ACEHHERALD.com –
SEJAK dimulainya sekolah kembali di era New Normal Covid-19 ini, setiap anak sekolah dicek suhu tubuh, saat anak-anak tiba di sekolah.
Seperti pantauan Acehherald.com di SD Negeri 1 Bireuen, Kamis (27/08/2020), setiap murid sekolah tersebut tiba di sekolah, saat masuk ke pekarangan sekolah, satu persatu murid dicek suhu tubuhnya oleh guru dan petugas medis.
Anak-anak yang suhu tubuhnya di bawah 37 derajat celcius diperbolehkan masuk ke ruangan kelas untuk mengikuti prosea belajar mengajar.
Sedangkan anak-anak yang suhu tubuhnya diatas 37 derajat celcius, di suruh menunggu di luar, sembari menunggu suhu tubuhnya turun.
Beberapa saat kemudian, anak-anak itu dites kembali suhu tubuhnya, setelah suhu tubuhnya normal, baru dibenarkan masuk ke kelas.
Namun mayoritas murid sekolah tersebut rata-rata suhu tubuhnya normal, sehingga dibenarkan masuk kelas masing-masing.
Selain itu, seluruh murid diwajibkan memakai masker. Anak-anak yang lupa membawa masker dari rumahnya,.dibagi-bagikan oleh guru di sekolah.
Kemudian juga diwajibkan mencuci tangan pakai sabun saat tiba di sekolah, ditempat yang telah disediakan di pekarangan sekolah.
Menurut guru dan petugas medis di sekolah tersebut, tujuan memeriksa suhu tubuh siswa dan memakai masker serta mencuci tangan pakai sabun, untuk mencegah terjadinya penyebaran virus corona (covid-19).
Selain itu, juga sebagai upaya mengikuti protap kesehatan serta membiasakan anak-anak memakai masker dan mencuci tangan pakai sabun.
PENULIS : FERIZAL HASAN (BIREUEN)