
LHOKSEUMAWE I ACEH HERALD.com – Ada pemandangan tidak biasa di halaman kantor Pos dan Giro, Lhokseumawe, Rabu (20/05/2020). Warga antre di tempat itu untuk mengambil bantuan sosial tunai yang diberikan oleh pemerintah dengan besaran Rp 600.000 perbulan.
Dalam keputusan pemerintah Republik Indonesia c/q Kementerian Sosial menerangkan, bantuan sosial tunai diberikan selama tiga bulan. Besaran perbulan Rp 60.000 untuk masing-masing penerima dengan syarat menunjukan KTP El dan Kartu Keluarga, serta memperhatikan pencegahan Covid 19 dengan menggunakan masker.
Petugas yang melayani warga, memeriksa KTP El dan KK yang dibawa. Kemudian penerima bansos tunai di foto bersama yang yang ia pegang.
Kepala Dinas Sosial Lhokseumawe, H Ridwan Djalil kepada Acehherald.com mengakui jika, masyarakat yang antre di Kantor Pos tersebut, untuk mengambil bansos tunai. “Itu dana dari Kemensos,” ujar Ridwan Jalil.
Penulis : Yuswardi (Lhokseumawe/Aceh Utara)