
LHOKSEUMAWE I ACEH HERALD.com – Selamat Bin Ubit (65), warga Gampong Blang Crok, Kecamatan Nisam, Kabupaten Aceh Utara, Rabu (20/05/2020) malam dibawa ke Rumah Sakit PT Arun, di Kecamatan Muara Satu, Lhokseumawe.
Pria renta yang hidup sebatang kara dalam sebuah gubuk di Desa Gampong Blang Naleueng Maneh, Kecamatan Muarasatu, Kota Lhokseumawe, dibawa oleh anak muda dari Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Lhokseumawe dan Aceh Utara untuk mendapat penanganan medis.
Pada malam itu, pengurus dua organisasi kepemudaan tersebut datang ke lokasi untuk melihat kondisi Kakek Selamat. Ia tinggal sebatang kara dengan kondisi luka di kaki yang sudah “kronis”.
Ketua DPD KNPI Kota Lhokseumawe Muhammad Ajuar dan Bendahara KNPI Aceh Utara Adly Jaelany beserta pengurus datang ke lokasi. “Pak Selamat awalnya tidak mau dibawa ke rumah sakit, tapi kemudian kami bujuk dan akhirnya beliau mau,” ujar Ajuar.

Dia mengatakan, Salamat adalah warga Gampong Blang Crok, Kecamatan Nisam, Aceh Utara. Ia bermukim di gubuknya di Gampong Blang Naleueng Maneh, Kecamatan Muarasatu, Kota Lhokseumawe
“Ia dijemput oleh pengurus DPD KNPI Kota Lhokseumawe dan DPD KNPI Kabupaten Aceh Utara menggunakan ambulan dari Dinkes Kota Lhokseumawe dan selanjutnya dibawa ke RS. Arun,” katanya.
Ajuar menambahkan, saat ini yang bersangkutan sudah ditangani secara medis di IGD RS Arun. Selamat menderita luka bakar di kaki dan baru saja mengalami kecalakaan tunggal dengan sepedanya dan luka di kaki sudah membusuk.
Ajuar menjelaskan bahwa, selama ini kakek dimaksud sudah sering dibujuk oleh aparatur gampong setempat untuk berobat, namun ia selalu menghindar dengan berbagai alasan. “Namun Alhamdulillah berkat kerja keras kita semua, malam ini yang bersangkutan berhasil kita bujuk, meski sempat terjadi dawa-dawi, karena dia enggan ke rumah sakit,” tutup Ajuar.
Penulis : Yuswardi / Lhokseumawe, Aceh Utara