BPKS dan Disperindag HIdupkan IKM di Sabang dan Pulo Aceh

BANDA ACEH I ACEHHERALD.com
BADAN Pengusahaan Kawasan Sabang (BPKS) menggandeng Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Aceh untuk menghidupkan sektor industry kecil dan menengah (IKM) di Sabang dan Pulo Aceh, Aceh Besar yang menjadi kawasan otoritas BPKS.
Plt Kepala BPKS Ir Razuardi Ibrahim MT kepada acehherald.com, kemarin mengatakan, penjajakan awal dari kemitraan itu sudah dilakukan antara BPKS dan Disperindag Aceh. “Dalam waku dekat kami akan turun ke lapangan. Melakukan pemetaan potensi yang ada di kedua pulau itu, sebagai langkah awal untuk sebuah kemitraan berkelanjutan,” tutur Razuardi yang akrab disapa Essex itu.
Katanya, sangat terbuka potensi di Sabang dan Pulo Aceh digarap untuk menjadi kawasan IKM, dan ini menjadi pintu gerbang pemberdayaan ekonomi kerakyatan di Sabang dan Pulo Aceh.

Sementara Kadisperindag Aceh, Ir Muhammad Tanwier MT yang dihubungi acehherald secara terpisah, malam ini mengakui jika pihak Disperindag sedang menjajaki kemitraan untuk menghidupkan IKM di Sabang dan Pulo Aceh. “Ya..kita telah jajaki secara personal dengan Plt Kepala BPKS. Prinsipnya kita sepakat untuk menghidupkan IKM di kawasan itu, entu saja sesuai dengan potensi yang dimiliki di kedua wilayah,” ujar Tanwier yang akrab disapa dengan Baong itu.
Ditambahkan, sejauh ini memang ada beberapa potensi di kedua lokasi, misalnya gula di Sabang, bahan pangan di Pulo Breuh seperi boh janeng, hasil perikanan hingga padi sekalipun. “Kita akan buat pengolahan bahan baku itu, hingga memiliki nilai jual dan siap untuk dipasarkan. Dengan konsep yang sistematis dari hulu ke hilir, tentu obsesi untuk memberdayakan ekonomi kerakyatan di Sabang dan Pulo Aceh, bukan hanya sekadar cita cita kosong,” tandas Baong.
Sektor lain yang juga berpotensi untuk digarap menjadi IKM adalah pariwisata di Pulo Breuh dan Pulo Nasi. Nantinya Disperindag akan memfasilitasi terwujudnya spot spot wisata bahari di Pulo Aceh yang akan dikelola oleh rakyat hingga gampong sekalipun. “Jika BPKS serius, kami juga akan allout untuk memberdayakan kawasan BPKS secara ekonomi,” pungkas Baong yang juga mantan Pj Bupati Aceh Tengah itu.
Penulis : Nurdinsyam