
JAKARTA, ACEH HERALD.com – Partai Gerindra menunjuk lima orang juru bicara khusus, namun dari lima nama tersebut mantan wakil ketua DPR-RI, Fadli Zon yang juga saat ini menjabat wakil ketua umum partai besutan Prabowo Subianto itu tidak terdaftar dalam nama-nama yang direlease tersebut.
Sebelumnya Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menunjuk lima kadernya sebagai juru bicara khusus (jubirsus). Kelima jubirsus tersebut yaitu Ahmad Muzani, Sufmi Dasco Ahmad, Sugiono, Habiburokhman, dan Ahmad Riza Patria.
Waki Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon angkat bicara terkait tidak ditunjuk dirinya sebagai juru bicara khusus (jubirsus). Fadli menegaskan bahwa ia adalah juru bicara rakyat
“Bertahun-tahun jadi juru bicara Pak Prabowo, lalu juru bicara partai, sekarang saya juru bicara rakyat,” kata Fadli dilansir AcehHerald.com dari Republika, Jumat (6/12/2019).
Mantan pimpinan DPR ini juga menegaskan bahwa ia masih bisa bicara atas nama Partai Gerindra. Meskipun secara resmi bukan jubirsus Partai Gerindra.
“Iyalah (mewakili partai), jubir kan sikap resmi terkait sebuah keputusan, penyikapan. Artinya memang hasil keputusan resmi,” ungkapnya.
Sebelumnya Ketua DPP Partai Gerindra yang juga baru ditunjuk sebagai jubirsus Partai Gerindra Habiburokhman membantah bahwa tak ada nama Fadli Zon lantaran yang bersangkutan terlalu vokal terhadap pemerintah.
Ia juga mengaku tidak tahu alasan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto tak menempatkan Fadli Zon sebagai salah satu jubirsus. “Saya nggak tahu ya, itu kewenangan boss (Prabowo), saya salah satu yang ditunjuk. Ya saya menjalankan saja,” ucapnya.
Editor : M Nasir Yusuf