10 Provinsi dengan Jumlah Penduduk Miskin Terbanyak

JAKARTA | ACEHHERALD – Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS), jumlah penduduk miskin pada September 2022 sebesar 26,36 juta orang, meningkat 0,20 juta orang terhadap Maret 2022 dan menurun 0,14 juta orang terhadap September 2021. Jika melihat persentase penduduk, penduduk miskin terbesar berada di wilayah Pulau Maluku dan Papua, yaitu sebesar 20,10 persen. Sementara … Read more

Iklan Baris

Lensa Warga

JAKARTA | ACEHHERALD – Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS), jumlah penduduk miskin pada September 2022 sebesar 26,36 juta orang, meningkat 0,20 juta orang terhadap Maret 2022 dan menurun 0,14 juta orang terhadap September 2021.

Jika melihat persentase penduduk, penduduk miskin terbesar berada di wilayah Pulau Maluku dan Papua, yaitu sebesar 20,10 persen. Sementara itu, persentase penduduk miskin terendah berada di Pulau Kalimantan, yaitu sebesar 5,90 persen.

Sementara jika dari sisi jumlah, sebagian besar penduduk miskin masih berada di Pulau Jawa (13,94 juta orang), sedangkan jumlah penduduk miskin terendah berada di Pulau Kalimantan (0,99 juta orang).

Berikut provinsi dengan jumlah penduduk miskin terbanyak:

1. Jawa Timur 4,236 juta
2. Jawa Barat 4,053 juta
3. Jawa Tengah 3,858 juta
4. Sumatra Utara 1,262 juta
5. Nusa Tenggara Timur 1,149 juta
6. Sumatra Selatan 1,054 juta
7. Lampung 995,59 ribu
8. Papua 936,32 ribu
9. Banten 829,66 ribu
10. Aceh 818,47 ribu

DKI Jakarta sendiri ada di urutan 13 dengan jumlah penduduk miskin sebanyak 494,93 ribu orang.

Beberapa faktor yang berpengaruh terhadap kenaikan tingkat kemiskinan di Indonesia antara lain kenaikan harga BBM pada tanggal 3 September 2022 untuk jenis bahan bakar Pertalite, Solar, dan Pertamax (nonsubsidi). Kemudian kenaikan beberapa komoditas pokok mengalami kenaikan, antara lain beras (1,46 persen), gula pasir (2,35 persen), tepung terigu (13,97 persen), cabai merah (42,60 persen), dan telur ayam ras (19,01 persen), dilansir dari detiktravel.

Baca Juga:  Karo Humas : IPM Aceh Berada di atas Rata-rata Nasional

Berita Terkini

Haba Nanggroe